Ada Dukungan untuk Prabowo dalam Pertemuan DPD Golkar di Bali

Ketua Golkar DPD I Kalimantan Barat Maman Abdurrahman
Sumber :
  • istimewa

Jakarta - Para pengurus DPD Golkar I atau tingkat provinsi berkumpul melakukan pertemuan di Bali, pada Minggu kemarin. Dalam pertemuan itu diakui ada dorongan agar Golkar ikut mengusung Prabowo Subianto sebagai bakal capres 2024.

Tegaskan Lanjut Bangun IKN, Prabowo: Kita Harus Investasi Lebih Banyak Selamatkan Jakarta

Ketua Golkar DPD I Kalimantan Barat Maman Abdurrahman menjelaskan dorongan itu muncul saat 38 ketua DPD I Golkar bertemu dengan Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto di Bali. Ia bilang, mayoritas pengurus DPD I ingin Golkar berkoalisi dengan Partai Gerindra.

Menurut Maman, dorongan itu muncul di sela pembicaraan penolakan wacana Musyawarah Nasional Luar Biasa dari seluruh DPD se-Indonesia.

PDIP Jajaki Koalisi dengan PKS: Kita Pernah Menang di Pilwakot Bogor 2008

"Selain membicarakan terkait penolakan munaslub, dalam diskusi santai dan informal (dengan Airlangga) sebagian besar suasana kebatinan beberapa DPD I mendorong agar Golkar bisa berkoalisi dengan Gerindra," kata Maman, dikutip pada Senin, 31 Juli 2023.

Ketua DPD Gokar se-Indonesia

Photo :
  • Partai Golkar
Wawancara dengan Al Jazeera, Prabowo: Generasi Muda Melihat Siapa yang Tulus dan Dibuat-dibuat

Maman mengakui, ada beberapa alasan mayoritas DPD I Golkar mendorong Airlangga bisa berkoalisi dengan Prabowo Subianto. Salah satunya karena Prabowo yang saat ini menjabat sebagai Menteri Pertahanan sempat berada di partai berlambang pohon beringin. "Pak Prabowo kan pernah di Golkar," tutur Maman.

Selain itu, Golkar juga pernah berkoalisi dengan Prabowo Subianto. Momen itu terjadi di Pilpres 2014 saat Prabowo diusung sebagai bakal capres dengan berduet bareng Hatta Rajasa.

"Di Pilpres Tahun 2014, Golkar pernah berkoalisi mendukung Pak Prabowo," ujar Maman.

Pun, dia mengaku alasan selanjutnya mayoritas DPD I ingin Golkar berkoalisi dengan Gerindra. Alasan itu karena elektabilitas Prabowo yang bagus di antara bakal capres lainnya.

"Secara elektabilitas Pak Prabowo menurut kawan-kawan DPD I Golkar cukup mentereng dan signifikan," ujarnya.

Merujuk hasil sejumlah survei, elektabilitas Prabowo moncer mengungguli dua bacapres lainnya yaitu Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan.

Sebelumnya, Pelaksana Tugas Ketua Golkar Papua Ahmad Doli Kurnia Tandjung menyampaikan, seluruh ketua DPD provinsi minta pertemuan dengan Airlangga di Bali. Dalam pertemuan tersebut, sebanyak 38 ketua DPD menegaskan komitmen dan taat terhadap keputusan Munas, Rapimnas, dan Rakernas.

Kata Doli, 38 DPD berada di barisan yang sama untuk memenangkan agenda politik 2024 bersama Airlangga.

"Kami menyatakan seratus persen, kami di sini menolak (wacana penyelenggaraan) Munaslub (Partai Golkar). Kami ingin fokus bekerja untuk memenangkan agenda politik 2024 bersama Pak Airlangga Hartarto," kata Doli dalam konferensi pers di Hotel Mulia Resort, Nusa Dua, Kabupaten Badung, Bali, Minggu, 30 Juli 2023.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya