Prabowo Dinilai Capres Bermental Kuat, Difitnah Tak Pernah Membalas

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto
Sumber :
  • VIVA/Sherly

Jakarta – Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dinilai salah satu calon presiden (capres) yang memiliki mental kuat. Pasalnya, dia kerap diterpa informasi yang berisi kebohongan atau fitnah belaka.

Bahkan, Prabowo sendiri selalu ikhlas ketika dirinya mendapatkan sejumlah kritikan pelbagai kelompok.  

Keikhlasan Menteri Pertahanan (Menhan) itu terlihat saat Prabowo tidak pernah membalas fitnah musiman, yang selalu muncul tiap kali masyarakat mendorongnya maju untuk menjadi pemimpin Indonesia selanjutnya.

Pun, layaknya seorang prajurit, Prabowo tetap teguh di atas pengabdiannya untuk selalu ikhlas dan tulus menjaga kesatuan dan persatuan Indonesia.

"Pandangan bahwa Prabowo Ikhlas itu memang memiliki dasar statemen, yang pertama misalnya, berulang kali Prabowo selalu diterpa fitnah segala macam," ujar Direktur Eksekutif Indonesia Political Opinion (IPO) Dedi Kurnia Syah kepada wartawan, Kamis 3 Agustus 2023.

Ketua Dewan Pembina DPN HKTI Prabowo Subianto

Photo :
  • istimewa

Menurutnya, Prabowo sama sekali tidak pernah membalas atau menyerang balik orang yang sudah menyebarkan fitnah tersebut. Dengan kerendahan hati dan keikhlasan jiwanya, Prabowo justru lebih memilih diam dan tetap fokus mengemban amanah yang diberikan saat ini.

Prabowo sendiri tidak pernah mempermasalahkan orang-orang yang terus memfitnahnya. Ia menerima layaknya seseorang yang sudah kebal difitnah dan dicaci maki. Hal itu justru membuat Prabowo terlihat lebih berwibawa sebagai pemimpin bangsa.

4 Gebrakan Konkret Prabowo untuk Bantu Palestina dalam KTT Tanggap Darurat Gaza di Yordania

"Prabowo dengan sedemikian besar hatinya tidak terlalu menghiraukan fitnah itu," ujarnya.

Prabowo menjadi sosok capres yang paling ikhlas untuk memimpin Indonesia. Pun memiliki latar belakang militer, Prabowo tidak pernah menyerang balik kelompok-kelompok tertentu yang terus menyebarkan fitnah.

BP3 Dinilai Bisa Jadi Mesin Penggerak Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran

"(Prabowo) tidak pernah menyerang kelompok-kelompok yang mengkritisinya," bebernya.

Kiai Keramat Mbah Latief Temui Sudaryono, Didoakan Jadi Gubernur Jateng
Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman

Gerindra soal Duet Anies-Kaesang di Pilgub Jakarta: Mungkin-mungkin Saja

Wacana duet Anies Baswedan dan Kaesang Pangarep di Pilkada Jakarta 2024 mencuat usai DPW PKB Jakarta mendeklarasikan dukungan ke Anies.

img_title
VIVA.co.id
14 Juni 2024