PDIP Benarkan Ada Parpol yang Bakal Bergabung Dukung Ganjar

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta – Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIPHasto Kristiyanto buka suara soal pernyataan Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang atau Oso yang menyebut ada partai politik lain yang bakal merapat ke PDIP.

Hasto membenarkan bahwa dalam waktu dekat, akan ada partai politik yang bergabung ke koalisi PDIP mendukung Ganjar Pranowo di kontestasi pilpres 2024.

"Ya, ya, insya Allah," ujar Hasto kepada wartawan di JiExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu, 1 Oktober 2023.

Kendati demikian, Hasto tidak mengungkapkan secara detail siapa parpol yang bakal bergabung tersebut. Saat ini, jumlah parpol pendukung Ganjar berjumlah empat yaitu PDIP, PPP, Partai Hanura, dan Partai Perindo.

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto dkk bertandang ke markas PPP

Photo :
  • Antara

Sebelumnya diberitakan, Ketua Umum Partai Hanura, Oesman Sapta Odang (OSO) menyebutkan ada satu partai lagi yang hendak bergabung untuk mengusung Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden pada Pemilu Presiden 2024 mendatang.

“Ada lagi yang sedang mau bergabung, tapi sedang dipikirkan. Begitu,” kata OSO usai menutup ‘Sekolah Politik’ di DPD Partai Hanura Jawa Timur, Surabaya pada Sabtu malam, 30 September 2023.

Namun, mantan Ketua DPD RI ini tidak mau membocorkan nama partai politik yang disebut-sebut mau bergabung mendukung Ganjar Pranowo maju sebagai bakal calon Presiden RI 2024. “Nanti ya,” ujarnya.

Deklarasi Dukung Anies Maju Pilgub Jakarta, FBJ: Jadi Magnet yang Sangat Menarik

Menurut dia, partai politik yang mengusung Ganjar sebagai bakal calon Presiden RI 2024 saat ini sudah sangat solid dan kompak yakni PDI Perjuangan, Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Perindo dan Partai Hanura.

“Kita sudah punya kekompakan di dalam tim kerja sama politik dengan PDIP, PPP, Partai Perindo dan Partai Hanura,” ujarnya.

Ditanya Lawan Ahok di Pilgub Sumut, Bobby Nasution: Ya Enggak Apa-apa, Bagus
Mantan Gubernur DKI Djarot Syaiful Hidayat

PDIP Melobi Fraksi Partai Lain Galang Dukungan Tolak RUU MK

Fraksi PDI Perjuangan DPR RI berkomunikasi dengan fraksi partai politik lainnya untuk menolak revisi UU MK guna mencegah pasal-pasal yang diselundupkan.

img_title
VIVA.co.id
29 Mei 2024