Thanh Hoa Vs Bali United Masih Alot

Bali United Menang Atas Wakil Vietnam
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Nyoman Budhiana

VIVA – Lanjutan grup G Piala AFC mempertemukan Bali United kontra tim Vietnam, FLC Thanh Hoa. Berlaga ke stadion My Dinh, Selasa 13 Maret 2018

Ditahan Persib, Bali United Fokus Tatap Leg Kedua di Bandung

Sejak peluit tanda kick-off babak pertama dibunyikan wasit, kedua tim bermain saling menekan. Tuan rumah di menit-menit awal melancarkan serangan-serangan yang kerap merepotkan pertahanan Bali United.

Laga baru berjalan 16 menit, kiper Bali, Wawan Hendrawan terlihat mendapat perawatan setelah bertabrakan dengan Ofere Edward Junior.

Kehadiran Suporter Bali United Justru Bikin Persib Tampil Lebih Garang

Menit ke 23, Spaso nyaris membobol gawang Thanh Hoa. Sayang, sundulannya masih bisa dihalau kiper Thanh Hoa, Bui Tien Dung.

Thanh Hoa mendapatkan peluang di menit ke-30 Nguyeng Trong Hoang melepaskan tendangan jarak jauh. Wawan masih bisa menepis tendangan keras tersebut.

Pengakuan Pelatih Persib Usai Bermain Imbang Lawan Bali United

Lagi, Thanh Hoa mendapatkan peluang menit ke 34 lewat aksi Ofere Edward. Namun  masih belum menemui sasaran.

Giliran Bali mendapat peluang menit ke 36. Kevin Brands melakukan aksi yang sukses mengecoh pemain belakang Thanh Hoa, namun tendangannya masih melambung. Hingga peluit tanda turun minum dibunyikan wasit, skor kacamata bertahan untuk kedua tim.

Susunan Pemain:

Thanh Hoa: Bui Tien Dung (GK), Tran Dinh Dong, Nguyen Xuan Thanh, Nguyen Minh Tung, Nguyen Trong Hoang, Ngo Hoang Thinh, Vu Minh Tuan, Ryutaro Karube, Edward Ofere, Pape Omar Faye.

Bali United: Wawan Hendrawan (GK), Demerson Bruna Costa, Stefano Lilipaly, Ahn Byung Gun, Ricky Fajrin Saputra, I Made Andika Wijaya, Nick Van der Velden, Kevin Brands, Fadil Sausu, Irfan Bachdim, Ilija Spasojevic.

 

Stadion Si Jalak Harupat

Persib Larang Suporter Bali United Hadir di Stadion Si Jalak Harupat

Persib Bandung akan menjamu Bali United dalam leg kedua Championship Series Liga 1. Duel kedua tim digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu 18 Mei.

img_title
VIVA.co.id
16 Mei 2024