Tiga Pemain MU Absen di Piala Gubernur Kaltim

Kiper Madura United, Satria Tama.
Sumber :
  • VIVA / Rahmad Noto

VIVA – Madura United dipastikan tanpa tiga pemainnya di ajang Piala Gubernur Kaltim (PGK) 2018 setelah dipanggil dalam pemusatan latihan Timnas U-19 dan Timnas U 23 pada 18-26 Februari 2018.   

Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Pesta Gol, Duel Dewa United vs Madura United Dihentikan

Ketiga pemain itu adalah Rifad Marasabessy dan Irsan Lestaluhu yang mengikuti Pemusatan Latihan Timnas U19 dan Satria Tama untuk pemusatan latihan Timnas U23. Ketiga nama ini memang sudah menjadi langganan Timnas. 

Pelatih Madura United, Gomes Olivera mengatakan tim berjuluk Laskar Sape Kerrab itu sudah akan bertolak ke Balikpapan pada 21 Februari 2018 untuk mengikuti turnamen pramusim Piala Gubernur Kaltim, pada 23 Februari 2018 hingga 4 Maret 2018. 

Keluar dari Zona Degradasi, Arema FC Fokus Tatap 2 Laga Sisa

“Pemain yang dipanggil timnas tentunya bagus bagi mereka untuk meningkatkan pengalaman. Mereka juga masih bisa bergabung dengan tim di PGK nanti, cuma mereka pasti absen di pertandingan awal,” kata Gomes. 

Jika melihat jadwal pertandingan Piala Gubernur Kaltim dan jadwal TC Timnas, ketiganya baru bisa bergabung di laga terakhir di penyisihan grup saat Madura United menghadapi tuan rumah Persiba Balikpapan, 28 Februari 2018. 

Mantan Kapten Timnas Indonesia U-19, Nurhidayat Gabung Klub Filipina

Sementara itu, dua laga awal, Madura United akan menghadapi Persebaya, 24 Februari 2018. Disusul laga kedua menghadapi Sriwijaya FC, 26 Februari 2018. (art)

Duel Dewa United vs Madura United

Drama 4 Gol Lawan Madura United, Dewa United Jaga Asa Tembus Championship Series

Dewa United menjaga asa mereka lolos ke babak Championship Series setelah menahan imbang Madura United 2-2 pada pekan ke-33 Liga 1 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024