Piala AFC: Gol di Menit Akhir, Terengganu Buyarkan Kemenangan Bali United

Duel Bali United vs Terengganu
Sumber :
  • Instagram @baliunitedfc

Gianyar  – Bali United gagal memetik kemenangan di Piala AFC 2023/24. Serdadu Tridatu harus puas dengan skor imbang 1-1 saat menjamu wakil Malaysia Terengganu FC dalam laga matchday kedua Grup G di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Rabu 4 Oktober 2023.

Dankodiklatal dan Panglima Armada Barat Tentara Laut Malaysia Buka Patkor Malindo di Selat Malaka

Sejumlah peluang didapat Bali United di babak pertama. Termasuk tendangan jarak jauh Eber Bessa di menit 34 yang melambung dari sasaran.

Terengganu berupaya membalas. Upaya dari klub Malaysia tersebut digagalkan Elias Dolah.

UI dan UITM Shah Alam Malaysia Sinergi di Gelaran Java Bali Overland Tour 2024

Di menit 54, Bali United akhirnya mampu memecah kebuntuan. Privat Mbarga mencatakan namanya di papan skor. Pemain asal Kamerun ini menuntaskan umpan dari Jajang Mulyana.

Mulut Besar Rekan Senegara Shin Tae-yong, Bisa Bawa Timnas Malaysia Bantai Taiwan 8-0

Bali United masih tampil agresif. Tembakan dari M Rahmat di menit 68 menerpa jaring samping Terengganu.

Sial di menit 84, Bali United harus kebobolan. Terengganu menyamakan skor melalui gol Syahmi Zamri yang memanfaatkan umpan dari Nor Hakim Hassan.

Skor imbang 1-1 bertahan hingga laga usai. Dalam pertandingan lain di Grup G, Central Coast Mariners menghajar Stallion 9-1.

Hasil ini membuat Bali United menempati puncak klasemen Grup G dengan 4 poin dari 2 pertandingan, disusul Terengganu yang mengumpulkan poin sama. Central Coast ada di posisi ketiga dengan 3 poin, lalu ada Stallion yang masing 0 poin.

Susunan Pemain

Bali United: Adilson Maringa, Jajang Mulyana, Elias Dolah, Ardi Idrus, Eber Bessa, Novri Setiawan, Mohammed Rashid, Kadek Agung, Ilija Spasojevic, Privat Mbarga, Irfan Jaya (M Rahmat 46').

Terengganu: Suhaimi Husin, Argzim Redzovic, Shahrul Nizam, Azam Azmi, Alif Zakaria, Nurillo Tukhtasinov, Habib Haroon, Sony Norde, Nor Hakim Hassan, Adisak Kraisorn (Syahmi Zamri 60'), Engku Nur Shakir.
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya