Momen Menpora Dito Dampingi Presiden Jokowi saat Timnas Indonesia Hajar Brunei

Jokowi dan Dito. Ariotedjo
Sumber :
  • istimewa

VIVA – Kemenangan besar Timnas Indonesia atas Brunei Darussalam pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis 12 Oktober terasa sempurna.

Terpopuler: Kesaksian Mengejutkan Kematian Satpam, Manajer Resto Hotman Paris Bawa Kabur Uang

Pasalnya, selain disaksikan masyarakat Indonesia, pertandingan yang berakhir dengan skor 6-0 itu ditonton langsung oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Orang nomor satu di Tanah Air itu duduk di tribune VIP Timur bersama Ibu negara Iriana Jokowi. Sejumlah menteri tampak menyambut kedatangan presiden, salah satunya adalah Menteri pemuda dan olahraga (Menpora RI), Dito Ariotedjo.

Dikalahkan Irak, Timnas Indonesia U-23 Harus Jalani Hal yang Ditakuti Mantan Pelatih Vietnam

Kedua sosok ini terlihat akrab dan sangat menikmati permainan pasukan Shin Tae-yong. Apalagi saat skuad Garuda berhasil mencetak gol, Jokowi bersorak kegirangan dan merayakannya Dito yang duduk tak jauh dengan dirinya.

Terkait hasil pertandingan, Jokowi memberikan apresiasi kepada para pemain. Dia juga terpukau terpukau dengan Ramadhan Sananta yang mencetak brace pada laga ini.

Gerindra Tepis Anggapan Jokowi Jadi Penghalang PDIP Berkoalisi dengan Prabowo

Semua pemain bermain baik. Sepak bola itu kerja tim. Tapi, di babak kedua, masuknya Ramadhan Sananta mengubah pola permainan Timnas Indonesia," ujar Jokowi.

Lebih lanjut, Jokowi menyebut kemenangan besar ini menjadi modal yang baik untuk laga selanjutnya. "Ini saya kira modal yang baik kan nanti tanding di Brunei tanggal (17 Oktober 2023)," ucapnya.

Di sisi lain, Gol-gol kemenangan Timnas Indonesia dipersembahkan oleh hattrick Dimas Drajad, brace Ramadhan Sananta dan satu gol dari Rizky Ridho.

Kemenangan ini akan menjadi modal berharga bagi Timnas Indonesia saat melakoni leg kedua di kandang Brunei Darussalam nanti. Jika berhasil menyingkirkan Brunei Darussalam, Indonesia masuk Grup F babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, bersama Irak, Vietnam, dan Filipina

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya