Gundukan Batu Besar yang Ada di Gunung Ini Diduga Kapal Nabi Nuh

Batu Besar di Gunung Ararat yang DIyakini sebagai Kapal Nabi Nuh.
Sumber :
  • Daily Mail

VIVA Tekno – Beberapa arkeolog yang berasal dari Technical University, Andrew University dan Agri Ibrahim Cecen University, Turki sedikit lagi akan membongkar misteri kebradaan kapal peninggalan Nabi Nuh AS.

Kapal KM Bukit Raya Terbakar, Ribuan Calon Penumpang Gagal Berangkat ke Surabaya

Dilansir dari Daliy Mail, Jumat, 3 November 2023, menyebutkan bahwa arkeolog tersebut sudah melakukan penelitian yang mendalam selama dua tahun belakangan ini di sebuah lokasi di Gunung Ararat, Dogubayazit, Turki.

Batu Besar di Gunung Ararat yang DIyakini sebagai Kapal Nabi Nuh

Photo :
  • Daily Mail
Polisi Gagalkan Penyeludupan Puluhan PMI Ilegal di Perairan Sumut saat Menuju Malaysia

Di gunung tertinggi di Turki itu ditemukan sebuah lokasi yang batu dan tanahnya memiliki bentuk yang sangat unik. Bentuknya itu mirip seperti sebuah perahu berukuran raksasa.

Dari temuan itulah para arkeolog dari tiga universitas di Turki berupaya mencari tahu asal-usul batu dan tanah yang unik tersebut. Dugaan awal batu dan tanah tersebut memang adalah kapal Nabi Nuh.

ASDP Catat 98,2 Persen Penumpang Ferry Sudah Punya Tiket saat Sampai Pelabuhan

Memang formasi geologi yang ada di Gunung Ararat secara sepintas sangat mencurigakan. Di gunung tersebut terdapat formasi tanah dan bebatuan yang seperti berbentuk perahu atau bahtera.

Profesor Faruk Kaya, Wakil Rektor Agri Ibrahim Cecen University mengatakan dugaan tersebut didasarkan pada temuan-temuan yang mereka dapatkan selama dua tahun penelitin belakangan ini. Pertama lokasi batu-batuan dan tanah dengan bentuk perahu raksasa tersebut terdapat jejak aktivitas manusia.

Selain itu terdapat juga kesamaan waktu antara peristiwa banjir besar yang dialami umat Nabi Nuh dengan perhitungan usia yang terjadi pada batu-batuan dan tanah perahu raksasa itu.

Profesor Faruk Kaya mengatakan di batu-batuan dan tanah berbentuk perahu raksasa itu terdapat aktivitas manusia antara 5500 dan 3000 SM.

"Diketahui bahwa banjir besar Nabi Nuh terjadi pada 5.000 tahun yang lalu. Hasil laboratorium yang kami lakukan menyebutkan bahwa ada kehidupan di wilayah ini juga," jelas Profesor Faruk Kaya.

Batu Besar di Gunung Ararat yang DIyakini sebagai Kapal Nabi Nuh

Photo :
  • Daily Mail

"Bukan tidak mungkin ini adalah lokasi terakhir perahu Nabi Nuh. Hanya saja kita masih perlu menguatkannya dengan penelitian lebih dalam," sambungnya.

Hingga kini jejak terakhir kapal Nabi Nuh memang masih jadi salah satu misteri terbesar yang belum dipecahkan.

Daily Mail menyebutkan dalam Alkitab disebutkan bahwa bahtera Nabi Nuh menetap di pegunungan Ararat di Turki setelah banjir besar yang menenggelamkan Bumi selama 150 hari.

Disebutkan dalam Alkitab perahu raksasa yang dibuat Nabi Nuh berukuran 300 hasta, 50 hatas, kali 40 hasta. Dalam ukuran sekarang adalah panjang hingga 515 kaki, lebar 86 kaki, dan tinggi 52 kaki.

Di sisi lain skeptisme justru disuarakan oleh peneliti dari University of Sydney, Dr Andrew Snelling. Dia mengatakan Gunung Ararat bukanlah tempat dimana perahu Nabi Nuh terakhir berada. Pasalnya gunung tertinggi di Turki itu belum terbentuk saat banjir besar yang dialami oleh Nabi Nuh terjadi.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya