Hasil Jepretan Kamera Realme 11 Pro+ 5G, Ponselnya Dijual Besok

Realme 11 Pro+.
Sumber :
  • VIVA/Misrohatun Hasanah

VIVA Tekno – Beberapa hari yang lalu, Realme telah resmi menelurkan 'Number Series' baru di Tanah Air, yakni Realme 11 Pro 5G dan Realme 11 Pro+ 5G. Kedua perangkat ini akan menjadi lompatan besar dari segi kamera yang beresolusi hingga 200MP, desain mewah dengan material kulit premium serta performa yang dapat diandalkan.

Hyundai Santa Fe Baru Tertangkap Kamera sedang Tes Jalan di Jakarta

Baik Realme 11 Pro maupun Realme 11 Pro+, merupakan smartphone serupa dengan perbedaan mencolok di bagian kamera dan baterai.

Realme 11 Pro+ menampilkan kamera utama 200MP di bagian belakang, bergabung dengan unit ultrawide 8MP dan makro 2MP. Sedangkan model Pro disematkan kamera utama 100MP. Ini juga menggunakan selfie shooter 16MP.

Berasa Idol, Rezky Aditya Terekam Kamera Dispatch Saat Jalan di Bandara Incheon

Hasil kamera Realme 11 Pro+ 200MP.

Photo :
  • VIVA/Misrohatun Hasanah

Model baru ini mengemas layar AMOLED 6,7 inci dengan banyak spesifikasi premium seperti kecepatan refresh 120Hz, kedalaman warna 10-bit, respons sentuh 360Hz, dan peredupan PWM 2160Hz. Gadget juga berjalan di atas chipset MediaTek Dimensity 7050 5G.

Jurus Irjen Suwondo Antisipasi Macet Libur Lebaran di Yogyakarta

Kamera utama pada Realme 11 Pro+ 5G menampilkan sensor 200MP Samsung ISOCELL HP3 1/1.4 inci dengan piksel 0,56µm. Kamera ini berada di belakang lensa f/1.69 23mm, mendukung autofokus Super QPD, dan Super OIS.

Hasil crop dari 200MP Realme 11 Pro+ 5G.

Photo :
  • VIVA/Misrohatun Hasanah

Super OIS sendiri adalah istilah untuk OIS tingkat perangkat keras dengan Algoritma OIS 3 derajat EDR yang menawarkan peningkatan kecepatan reset lensa sebesar 40 persen, menurut keterangan perusahaan, dikutip pada Senin, 24 Juli 2023.

Autofokus 'Super QPD' adalah cara Samsung untuk dapat mendeteksi perubahan fase, baik dalam arah horizontal maupun vertikal, memberi fokus otomatis yang lebih andal di berbagai subjek dan kasus penggunaan yang lebih luas.

Hasil kamera Realme 11 Pro+ menggunakan filter lonely planet.

Photo :
  • VIVA/Misrohatun Hasanah

Sensor Samsung yang baru memungkinkan untuk 2x dan 4x lossless zoom pada foto dan fitur seperti Auto Zoom, di mana kamera secara otomatis melakukan zoom dan crop pada subjek dan mencoba untuk tetap berada di tengah frame, sehingga user tidak perlu menggerakkan ponsel saat mengambil foto.

Realme 11 Pro+ 5G juga didaulat menghadirkan piksel tertinggi di industri smartphone, menghasilkan lebih banyak detail dari yang diharapkan untuk menghasilkan foto lebih jernih dan tajam.

Hasil kamera Realme 11 Pro+ menggunakan filter lonely planet.

Photo :
  • VIVA/Misrohatun Hasanah

Perangkat ini menggunakan karakteristik piksel tinggi untuk mengganti mode sensor saat melakukan zoom untuk mendapatkan jumlah piksel yang sama meskipun dengan segmen fokus yang berbeda.

Teknologi First StarLight Algorithm dan Super OIS akan mampu diajak untuk memotret langit berbintang yang terang dan jelas melalui mode Handheld Starry Sky.

Lonely Planet sebagai Global Photography Partner juga menyediakan filter Cinematic, Crisp, dan Tranquil dan watermark khusus untuk memberikan lebih banyak pilihan kepada pengguna untuk ide fotografi mereka.

Hasil kamera Realme 11 Pro+ dengan fitur 2X zoom.

Photo :
  • VIVA/Misrohatun Hasanah

Mode Street bisa digunakan untuk pengguna yang mencoba beberapa otomatisasi seperti AutoZoom dan berbagai filter.

AutoZoom akan memotong subjek yang dipilih dan mencoba membuatnya tetap di tengah bingkai. Jadi pengguna tidak perlu menggerakkan ponsel dengan panik saat mengambil foto.

Realme 11 Pro Series 5G memberikan sensasi mewah berkat Premium Lychee Vegan Leather. Untuk pertama kalinya merek asal China ini menempatkan desain dan material mewah ke Number Series.

Ide ini telah membuat pergeseran desain, dari sesuatu yang glossy menjadi lebih matte. Untuk itu, Realme Design Studio menggandeng mantan desainer grafis dan tekstil Gucci, Matteo Menotto.

Hasil kamera Realme 11 Pro+ dengan fitur 4x zoom.

Photo :
  • VIVA/Misrohatun Hasanah

Gawai memiliki sampul kulit imitasi dengan tekstur seperti Lychee dan jahitan cetak 3D yang mengelilingi bagian tengah seperti ritsleting. Lingkaran kamera belakangnya memang terlihat sangat besar. Bagian tengahnya akan menarik perhatian dan melengkapi bentuknya yang elegan.

Realme 11 Pro Series 5G akan dijual perdana pada Selasa, 25 Juli 2023 mulai pukul 00:00 WIB dalam skema flash sale secara online. Realme 11 Pro+ 5G (12GB+12GB | 512GB) akan tersedia dalam dua pilihan warna Sunrise Beige dan Oasis Green, dengan harga Rp6,9 juta di Shopee, Akulaku dan realme.com.

Sementara Realme 11 Pro 5G (8GB+8GB | 256GB) akan tersedia dalam dua pilihan warna yakni Sunrise Beige dan Astral Black, dengan harga Rp5,5 juta di Shopee, Lazada, Akulaku, Blibli, Tokopedia, TikTok, dan realme.com.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya