Teknologi Ini bikin Konsumen yang Memakainya seperti Jalan di Atas Bantal

Ilustrasi awan / cloud.
Sumber :
  • Unsplash

VIVA Tekno – Alas kaki, baik sandal, sepatu, selop atau pun sepatu sandal, saat ini sudah bukan sekadar fesyen, tetapi harus nyaman dipakai dan memberikan banyak manfaat kesehatan. Bukan tanpa alasan.

Mardiono Dorong Pesantren Wujudkan Ketahanan Pangan

Mengutip situs Times, Minggu, 26 Mei 2024, alas kaki dapat memberikan kenyamanan dan perlindungan, sekaligus mengurangi tekanan pada tendon dan ligamen penting sehingga membantu meringankan nyeri sendi dan kaki.

Kemudian, alas kaki membantu menjaga kaki tetap hangat dan melancarkan aliran darah. Kaki yang dingin akibat tersentuh lantai dapat menyebabkan pembuluh darah di hidung dan tenggorokan mengerut. Hal tersebut dapat meningkatkan risiko batuk dan pilek.

Arab Saudi Uji Coba Taksi Terbang Tanpa Pilot untuk Angkut Jemaah Haji

Selanjutnya, meningkatkan produktifitas. Menurut penelitian yang dilakukan di University of Warwick, Inggris, terbukti bahwa pekerja yang lebih santai jauh lebih produktif dibandingkan pekerja yang stres. Tentunya aspek santai di sini berkaitan dengan atribut kaki, yaitu penggunaan sepatu atau sandal.

BMW Seri 3 Touring Terbaru Resmi Diluncurkan dalam Edisi Terbatas

Teknologi pillow walk.

Photo :
  • Devdiscourse

Teknologi pillow walk.

Photo :
Memahami kondisi tersebut, fesyen merek Internasional di bidang alas kaki, tas dan aksesoris, Aldo, meluncurkan rangkaian koleksi alas kaki dengan kembali menampilkan Pillow Walk.

Ini adalah teknologi bantalan empuk untuk membuat pemakai sepatu atau sandal merasa nyaman. Bantalan berbentuk beads ini tidak akan kempes, walau sepatu dipakai berulang kali.

"Bantalan ini terutama dimaksudkan untuk mendukung bagian tumit dan bagian depan kaki yang sering menjadi tumpuan saat kita berjalan," kata Senior Marketing Manager Aldo, Ursula Vinessa, Sabtu, 25 Mei 2024.

Produk Aldo, lanjut dia, dirancang untuk menemani berbagai aktivitas. Mulai dari staycation dengan hingga menikmati pemandangan alam bersama sahabat.

Teknologi Pillow Walk yang diterapkan di seluruh koleksi memberikan kenyamanan ekstra yang membuat pengguna merasa percaya diri dalam setiap langkah mereka.

Perusahaan asal Kanada ini terus melakukan inovasi dalam menghadirkan produk yang memadukan gaya dan kenyamanan.

Dengan teknologi Pillow Walk, tidak hanya menawarkan alas kaki yang stylish tetapi juga memastikan setiap pengguna mendapatkan pengalaman terbaik dalam setiap langkah.

Adapun koleksi fesyen pria dan wanita pada Spring Summmer 2024 fokus pada gaya hangout yang stylish dan menarik atensi.

Untuk wanita, sandal yang elegan dipadukan dengan tas tangan yang matching akan menciptakan rasa percaya diri yang tinggi. Gaya sepatu kasual juga menampilkan aksen metalik yang kuat.

Bagi pria, sepatu kasual dan sepatu loafers bisa menjadi pilihan utama, atau sepatu dengan warna yang netral bisa menjadi pilihan aman untuk digunakan saat beraktifitas dari pagi hingga malam hari.

"Produk-produk kami tidak hanya menonjolkan penampilan, tetapi juga memperhatikan kenyamanan pemakainya melalui teknologi inovatif dengan bantalan Pillow Walk," ungkap Ursula Vinessa.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya