Cerita Enno Lerian Berhijab, Sempat Tak Pede Hingga jadi Inspirasi

Enno Lerian
Sumber :
  • IG @ennolerian_

VIVA – Enno Lerian sudah memutuskan untuk mengenakanm hijab sejak lima tahun lalu. Enno merasa dirinya bukan selebgram atau seseorang yang sangat memperhatikan fashion muslim. Maka Enno sempat tak percaya diri saat digandeng oleh Jenna&Kaia untuk berkolaborasi.

Strategi Perumnas Gandeng Telkomsel Sasar Pasar Hunian bagi Milenial dan Gen-Z

"Ini sesuatu yang luar biasa karena saya dipercaya menjadi KOL (Key Opinion Leader) pertama yang dilibatkan untuk berkolaborasi. Saya kenal (Jenna&Kaia) saat awal mengenakan hijab 5 tahun lalu, saya cari pakaian yabg sesuai karakter saya yang casual, tapi tetap menarik dan tetap pengen feminim. Saat awal mencari, aku lihat kemeja simpel, yang bisa dipadu padan dengan pakaian formal. Sejak itu hampir 80 persen lemari saya isinya itu Jenna&Kaia," ujarnya saat ditemui di kawasan Jakarta Selatan, baru-baru ini.

Enno Lerian bahkan sempat tidak percaya diri saat diajak kolaborasi. Ia merasa gaya berhijabnya belu, bisa menginspirasi banyak orang. Namun hal itu berubah saat sang pemilik, Lira Krisnalisa meyakinkannya.

Dapat Kecaman Keras, Presiden Iran Tetap Pertahankan Aturan Hijab yang Ketat

Enno Lerian dan Lira Krisnalisa

Photo :
  • ist

"Pas ditawarin aku agak minder karena aku bukan selebgram, bukan fashion muslim, aku hanya salah satu customer saja. Tapi Lira meyakinkan aku, kalau mereka yakin Insya Allah aku juga yakin," ujarnya.

Arize dan Penari Agnez Mo, Berkolaborasi untuk Menciptakan Karya yang Menginspirasi

Enno Lerian dan Lira Krisnalisa bukan baru kali ini kenal satu sama lain. Hubungan yang tidak sebentar tersebut buat Enno yakin untuk bekerja sama dengan brand fashion muslim asal Bandung tersebut.

"Kami sama-sama deket dari kecil punya masa lalu dan ada kesempatan sama-sama foto sama paman Dolit. Bounding aku sama Lira udah ada lah yaa ikatan sejak kecil dan dekat, jadi karena diyakinkan Lira bismillah aku akan siap," ujar Enno.

Enno Lerian

Photo :
  • VIVA.co.id/ Diza Liane Syahputri

Koleksi kolaborasi tersebut akan mulai dijual untuk umum pada Februari 2022. Lira melihat Enno memang cocok untuk bekerja sama dan bukan hanya menjadi pelanggan tetapnya.

"Saya emang agak maksa sih makanya aku meyakinkan, karena insha Allah akan membuka rezeki. Karena apa yang mba Enno suka aku juga suka, style dia tuh Jenna&Kaia banget," kata Lira.

"Jadi koleksi nanti mewakilkan aku banget. Dari style yang digunakan banyak kemiripan, intinya yang di-collab bukan cuma casual tapi juga formal dan bisa dipakai di berbagai acara. Yang pasti harus nyaman juga," ujar Enno Lerian.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya