Iklan Jam Tangan Selalu Menunjukkan Pukul 10.10, Kenapa?

Ilustrasi jam tangan
Sumber :
  • Pixabay

VIVA – Saat melihat sebuah iklan jam tangan, sadar atau tidak semua jarum jam di iklan tersebut seringkali menunjukkan waktu yang sama, yakni 10.10. Tapi pernahkah bertanya mengapa jam tangan pada iklan itu selalu disetel di waktu yang sama?

Eks Ajudan SYL Akui 2 Kali Beri Hadiah Jam Tangan Mahal ke Ketua Komisi IV DPR RI

Seperti dilansir dari The Independent, Andrew Block, Wakil Presiden Eksekutif agen jam tangan Tourneau mengatakan bahwa jam tangan dengan jarum jam pada posisi tersebut akan baik membingkai merek dan logo jam.

Karena sebagian besar logo merek berada di bagian atas tampilan jam, pengaturan waktu ke 12.05 atau 1.20 akan menutupinya.

6 WNI Dibekuk Polisi Hong Kong Setelah Curi 25 Jam Tangan Senilai Rp 12 Miliar
Tiara Andini Ngaku dengan Jam Tangan Bikin Penampilannya Jadi Semakin Percaya Diri

Tentu saja, Anda dapat membalikkan keadaan menjadi 4.40 yang juga memperlihatkan logo sepenuhnya, tetapi itu mungkin tidak menarik bagi konsumen.

Sementara salah satu merek jam tangan, Timex, selalu memotret jam tangan pada waktu 10:09:36. Mereka menyebut untuk mencegah merek atau angka di bagian bawah jam tak tertutup. Mereka bahkan menyetel waktu yang sama untuk jam digital.

Jadi, jika Anda ingin menjual jam tangan, atur waktunya di 10.10 untuk mendapat gambar yang paling estetis. (ase)

Mobil Fortuner yang memakai pelat nomor TNI palsu.

Terpopuler: Pengemudi Fortuner Pelat Dinas TNI Ditangkap, Negara yang jadi Medan Perang Dunia III

Berbagai sajian berita sepanjang Rabu 17 April 2024, banyak diminati pembaca VIVA. Kisah pengemudi fortuner yang menggunkan pelat dinas TNI adalah yang menarik perhatian

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024