Honda Luncurkan Pesawat Jet Pribadi, Harganya?

Honda Jet.
Sumber :
  • www.worldcarfans.com

VIVA.co.id - Honda Aircarft Company rupanya telah memulai pengiriman pesawat jet buatan mereka kepada konsumen. Hal ini tentunya sebagai pertanda jika Honda Aircraft Company sudah beroperasi sebagai produsen pesawat jet.

Modifikasi Honda Odyssey, Sangar Tapi Tetap Fungsional

Pesawat yang diberinama HondaJet sendiri telah mengantongi sertifikasi tipe dari Federal Aviation Administration (FAA) pada tanggal 9 Desember 2015.

Dalam sebuah pernyataan, President and Chief Executive Officer (CEO) Honda Aircraft Company, Michimasa Fujino, mengatakan, jika pihaknya sangat bersemangat dengan bisnis terbaru Honda.

"Kami sangat bersemangat untuk memulai pengiriman dari HondaJet, memenuhi komitmen Honda untuk memajukan mobilitas manusia melalui inovasi," ujarnya seperti dilansir Worldcarfans, Selasa 29 Desember 2015.

Ia pun sangat bangga saat melakukan pengiriman perdana pesawat jetnya kepada konsumen. Ia berharap, akan banyak HondaJet di bandara-bandara seluruh dunia.

Honda Rilis Motor Rp9 Jutaan

Dalam sebuah pernyataan, ia juga mengatakan jika pesawat produksi perusahaannya itu akan menciptakan standar baru kemampuan dan kenyamanan jet bisnis pribadi berukuran kecil.

Diketahui, Honda Aircraft Company telah melakukan perencanaan dan pembuatan dalam jangka waktu yang cukup lama, yakni 20 tahun. Pesawat pribadi yang menyasar kalangan jetset dan kaya raya ini memiliki kapasitas hingga enam penumpang, dengan panjang 13 meter.

Pesawat ini dibekali dapur pacu alias mesin yang dipasang di atas sayap agar mengurangi hambatan udara saat terbang. Pesawat ini juga memiliki toilet pribadi dan paket opsional yang memungkinkan pemilik untuk mengontrol sistem audio, pencahayaan, suhu kabin, dan electrochromatic jendela dari perangkat mobile.

Soal harga, pesawat jet Honda ini dijual dengan banderol sekira US$4,5 juta atau setara Rp57 miliar.

Sejauh ini, Honda mengaku sudah banjir pesanan. Dari data yang disampaikan, sudah ada 100 pesanan pesawat jet yang mampu terbang sejauh 2.000 kilometer tanpa perlu mengisi ulang bahan bakar ini.

Motor Honda Bakal Pakai Fitur Blind Spot Monitoring
Modifikasi Honda Odyssey 2010

Modifikasi Honda Odyssey: Bunglon yang Mudah Bergaul

Cepernya pakai suspensi udara, sesekali bisa ditinggikan.

img_title
VIVA.co.id
8 Agustus 2016