Ini Bocoran Kostum Baru Iron Man

Kostum Iron Man
Sumber :
  • comicbook

VIVA – Avengers 4 kemungkinan akan berbeda dari film-film Marvel Cinematic Universe sebelumnya. Salah satu perbedaan tentu saja dari peningkatan baju besi yang akan digunakan Tony Stark sebagai Iron Man.

Honda ADV 160 Limited Marvel Edition, Pilih Livery Captain America atau Iron Man?

Beberapa konsep baju besi Iron Man untuk Avengers 4 konon bocor di duni?a maya. Salah satu yang bisa dilihat saat ini konsep art dari Daren Horley yang dikutip dari comicbook.com, Rabu 10 Oktober 2018. Rancangannya sedikit membocorkan baju besi seperti apa yang akan digunakan Tony Stark dalam Avengers 4.

Kostum Iron Man

Action Figure Iron Man Rp35 Juta Pecah Gegara Anak Kecil, Tanggapan Pemilik Toko Bikin Netizen Kagum

Gambar-gambar tersebut memperlihatkan baju besi yang bisa muncul dari dalam tubuh Tony. Hal ini hampir sama seperti jubah besi yang digunakan Tony dalam Avengers: Infinity War. Bedanya, desain kali ini dibuat lebih canggih dan mutakhir. 

Detail dalam baju itu juga dibuat lebih rinci, jelas ada teknologi baru yang disematkan Tony dalam baju besinya kali ini.

Viral Anak Kecil Jatuhkan Action Figure Iron Man di Toko hingga Pecah, Harganya Puluhan Juta

Kostum itu seoah terlihat hampir sama dari film 90an, Spawn. ?Dengan topeng dan efek pada kostum, Avengers 4 juga kabarnya akan melibatkan beberapa Avengers awal untuk melalui perjalanan ruang dan waktu.

Maka masuk akal bagi Tony untuk membawa baju besi yang bisa langsung digunakan di manapun dan kapanpun. Selain itu juga ada tampian lengan emas yang sama dengan komik Silver Age Iron Man. Dengan tampilan itu, penggemar komik akan merasa nostalgia dengan tampian awal Iron Man.

Marvel Cinematic Universe masih akan berlanjut dengan Captain Marvel pada 8 Maret 2019, Avengers 4 di 3 Mei 2019 dan Spider-Man: Far From Home di 5 Juli 2019.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya