Juara di Le Mans, Vinales Tantang Rossi di Mugello

Pembalap Tim Yamaha, Maverick Vinales
Sumber :
  • Twitter/@maverickmack25

VIVA.co.id – Pembalap anyar Tim Yamaha Movistar, Maverick Vinales, sukses menjadi yang tercepat di seri MotoGP Prancis di Sirkuit Le Mans, Minggu 21 Mei 2017 WIB. Kesuksesan Vinales tak lepas dari nasib sial yang menimpa pembalap veteran sekaligus rekan satu tim, Valentino Rossi.

Seperti Rossi, Marc Marquez Sadar Jika Pedro Acosta Berpeluang Juara Dunia

Vinales sukses menjadi yang tercepat dengan catatan waktu 43 menit 29,793 detik. Pembalap berusia 22 tahun ini keluar sebagai juara, lantaran insiden jatuhnya Rossi di putaran terakhir.

Meski demikian, Vinales tahu betul kapasitas yang dimiliki sang senior, terutama saat tampil di depan publik sendiri. Pembalap berjuluk Top Gun ini tak segan memberikan tantangan kepada Rossi, dalam seri selanjutnya, MotoGP Italia, di Sirkuit Mugello.

Maverick Vinales Cetak Sejarah yang Tak Pernah Diraih Valentino Rossi, Ada Andil Suzuki

"Saya tahu bahwa Mugello (sirkuit GP Italia) akan sangat sulit. Karena Valentino (Rossi) sangat spesial di sana. Tapi, ini adalah salah satu trek di mana gaya (balapan) saya terasa akan sangat bagus. Dan tentunya, akan sangat baik untuk Yamaha," ujar Vinales dikutip Crash.net.

"Saya tahu, kami memiliki motor yang sangat baik dan stabil. Jadi kami harus mengambil keuntungan dari itu, dan bekerja keras di Mugello untuk melakukan yang terbaik," katanya.

Valentino Rossi Gagal, Maverick Vinales Sukses

Saat ini, Vinales masih bercokol di puncak klasemen pembalap dengan 85 poin. Di posisi kedua, ada nama pembalap Tim Repsol Honda, Dani Pedrosa, dengan catatan 68 poin. Sementara Rossi, ada di urutan ketiga dengan poin 62. Seri MotoGP Italia akan digelar di Sirkuit Mugello, 4 Juni 2017 mendatang. (one)

Pembalap Pramac Racing, Jorge Martin

Siap Tinggalkan Ducati, Pramac Racing Mulai Negosiasi dengan Yamaha

Pramac Racing habis masa kontraknya sebagai tim satelit Ducati di akhir musim MotoGP 2024. Kabarnya, mereka siap tinggalkan Ducati dan bakal gabung Yamaha di musim depan.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024