Logo BBC

Batasi Jumlah Imigran, Pemerintahan Trump Ubah Puisi di Patung Liberty

Kutipan tentang `cita-cita Amerika` di Patung Liberty, New York, diubah pejabat tinggi imigrasi AS. - Getty Images
Kutipan tentang `cita-cita Amerika` di Patung Liberty, New York, diubah pejabat tinggi imigrasi AS. - Getty Images
Sumber :
  • bbc

Dalam sesi tanya-jawab, Cuccinelli menyebut imigran yang diterima AS adalah "mereka yang dapat berdiri di atas kaki sendiri, sanggup memenuhi kebutuhan sendiri, sebagaimana tradisi Amerika".

Saat dikonfirmasi apakah kebijakan itu mengubah wajah `cita-cita Amerika`, Cuccinelli berkata, "Kami mengundang mereka datang ke sini dan bergabung dengan kami dengan hak khusus."

"Tidak ada orang yang berhak menjadi warga Amerika, yang tidak dilahirkan di sini sebagai warga Amerika," kata Cuccinelli.


Perintah eksekutif Presiden Trump tentang imigrasi memicu gelombang demonstrasi di banyak kota Amerika Serikat. - Getty Images

Cuccinelli lantas mendapat sejumlah kritik dalam tayangan CNN. Ia menyanggah tudingan tentang upaya mengubah puisi di Patung Liberty.

Cuccinelli berkeras dia hanya menjawab pernyataan dan menuduh kelompok sayap kiri memutarbalikkan pernyataannya.

Saat ditanyai penyiar CNN Erin Burnett tentang prinsip yang dipegang teguh AS, ia berkata, "Tentu puisi itu merujuk kepada orang-orang yang datang dari Eropa, di mana mereka terbagi dalam kelas sosial, ketika seseorang dianggap malang jika tidak berada di kelas yang sesuai."

Cuccinelli dan Burnett lantas berbincang tentang darah imigran yang terkandung dalam tubuh mereka. Burnett menilai, kebijakan baru AS bakal menyingkirkan keluarganya.