Logo BBC

Batasi Jumlah Imigran, Pemerintahan Trump Ubah Puisi di Patung Liberty

Kutipan tentang `cita-cita Amerika` di Patung Liberty, New York, diubah pejabat tinggi imigrasi AS. - Getty Images
Kutipan tentang `cita-cita Amerika` di Patung Liberty, New York, diubah pejabat tinggi imigrasi AS. - Getty Images
Sumber :
  • bbc

"Saya berada di sini karena mereka pendahulu saya dipersilakan masuk, dan kini saya adalah penyiar CNN," kata Burnett.

Beto O`Rouke, peserta konvensi calon presiden AS di Partai Demokrat asal Texas, mengunggah klip wawancara CNN itu.

O`Rouke berkata, pernyataan Cuccinelli menunjukkan pemerintahan Trump yang menganggap "Patung Liberty hanya berlaku untuk orang-orang berkulit putih".


Sekelompok pengemudi taksi dari berbagai latar suku bangsa bersembahyang di sekitar bandara John F Kennedy, Mei 2006. - Getty Images

Apa reaksi atas kebijakan ini?

Komite Keamanan Dalam Negeri di DPR AS yang dipimpin perwakilan Demokrat mengutuk perubahan kutipan puisi patung Liberty yang dilakukan Cuccinelli.

Melalui cuitan di Twitter, mereka menyebut kebijakan itu keji dan sangat tidak mencerminkan Amerika.

"Jelas bahwa pemerintahan Trump hanya ingin mencegah kedatangan sekelompok orang," tulis komite itu dalam akun Twitter. Mereka menyebut Cuccinelli sebagai politikus kecil anti-imigran pengidap xenofobia yang tidak semestinya duduk di pemerintahan.