Harlah ke-25 Jadi Ancang-ancang PKB 'Gaspol' Rebut 100 Kursi Parlemen dan Menangkan Muhaimin

Sekjen Partai Kebangkitan Bangsa PKB Muhammad Hasanuddin Wahid.
Sumber :
  • VIVA/Muhamad Solihin

Jakarta – Syukuran Hari Lahir (Harlah) ke-25 Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di Stadion Manahan, Surakarta, Jawa Tengah, menjadi momentum konsolidasi menjelang Pemilu 2024.

Airlangga Bantah Golkar dan PAN Rebutan Jatah Menteri ESDM di Kabinet Prabowo

Sekretaris Jenderal PKB Hasanudin Wahid menuturkan bahwa partai berlambang bumi ini bertekad sukses baik di ajang Pemilihan Presiden (Pilpres) maupun Pemilihan Anggota Legislatif (Pileg).

“Kami akan menjadikan momentum syukuran Harlah yang dihadiri semua simpul PKB baik di jajaran [Dewan] Syura, Tanfidziah, hingga kader di akar rumput untuk menyatukan tekad bekerja lebih keras untuk sukses PKB baik di Pilpres maupun Pileg,” ujar Hasan dalam keterangan resminya di Jakarta, Jumat, 21 Juli 2023.

Miris! Angka Stunting Cuma Turun 0,1 Persen, Padahal Sudah Keluar Puluhan Triliun

Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin dan Prabowo Subianto.

Photo :
  • Istimewa

Hasan menjelaskan, PKB mempunyai target jelas dalam Pemilu Serentak 2024. Di ajang Pilpres, PKB bertekad mengantarkan Abdul Muhaimin Iskandar (Gus Imin) sebagai kader terbaik untuk presiden.

Ketua MPR: Tidak Ada Celah untuk Menunda atau Membatalkan Pelantikan Prabowo-Gibran

Sedangkan di ajang Pileg, PKB bertekad meraih 100 kursi di DPR RI, 500 kursi di DPRD provinsi, dan 3.000 kursi di DPRD kabupaten/kota.

“Kejelasan target ini telah diikuti dengan implementasi kerja strategis dan taktis yang saat ini jika dipersentasekan telah mencapai 60 persen. Maka sisa 40 persen akan kita genjot habis dengan penyatuan tekad dan kekuatan di momentum perayaan Harlah di Solo,” katanya.

Dia mengaku optimistis PKB mampu meraih target baik di ajang Pilpres maupun Pileg, sebagaimana terlihat dari beberapa indikator seperti stabilnya elektabilitas PKB dalam berbagai jajak pendapat dari berbagai lembaga survei.

Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

Sementara itu, deklarasi dukungan untuk Gus Imin sebagai presiden juga terus bermunculan di berbagai daerah.

“Indikator positif ini perlu kita jaga salah satunya dengan terus memanaskan mesin partai. Jadi kalau kemarin jalannya masih gigi empat, maka pasca syukuran Harlah nanti bisa "nge-gas" jadi gigi lima,” kata Hasan.

Legislator asal Malang Raya ini mengungkapkan ada beberapa agenda yang menjadi pekerjaan rumah PKB. Pertama, memastikan kelengkapan syarat pengajuan Gus Imin sebagai presiden. Kedua, menyolidkan simpul-simpul struktur, relawan, hingga simpatisan PKB di akar rumput.

Ketiga, memastikan agenda unggulan Gus Imin seperti Dana Desa Rp5 miliar, harga BBM terjangkau, rumah kerja Indonesia, hingga kaum muda lebih berdaya bisa tersosialisasikan masif ke publik.

“Agenda-agenda tersebut menjadi pekerjaan rumah. Semoga setelah Harlah termasuk adanya kehadiran Presiden Jokowi menjadi bahan bakar bagi warga PKB untuk menuntaskannya,” ujarnya.

PKB bakal mengelar syukuran Harlah ke-25 di Stadion Manahan Surakarta, Minggu. Kegiatan ini akan diikuti 67 ribu kader. ???????Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan sejumlah ketua umum parpol direncanakan hadir dalam acara tersebut. Perayaan Harlah di Solo ini dianggap istimewa karena bukan basis tradisional PKB. (ant)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya