Mantan Pimpinan FA Ajak UEFA Boikot Piala Dunia 2018

Logo Resmi Piala Dunia 2018
Sumber :
  • FIFA
VIVAbola
- Tuntutan reformasi di tubuh Asosiasi Federasi Sepakbola Dunia (FIFA) semakin gencar dilakukan. Mantan pimpinan Federasi Sepakbola Inggris (FA),  David Bernstein, bahkan mengajak agar negara-negara Eropa memboikot Piala Dunia 2018.


Menurut Bernstein negara-negara di bawah UEFA punya posisi tawar untuk mendesak FIFA memperbaiki diri. Apalagi selama ini, negara-negara Eropa masih mendominasi pada turnamen empat tahunan ini. Dia juga berharap dukungan masyarakat Inggris.


"Kredibilitas sepakbola sangat buruk di bawah rezim FIFA saat ini. Memilih Qatar sebagai tuan rumah Piala Dunia 2022 adalah salah satu keputusan yang sangat menggelikan dalam sejarah olahraga," ujarnya dalam wawancara khsusus seperti dilansir BBC.


Kredibilitas  FIFA belakangan ini memang tengah dipertanyakan seiring dengan mencuatnya dugaan korupsi dan suap pada penentuan tuan rumah Piala Dunia 2018 dan 2022. Sejumlah pihak telah menemukan kejanggalan dalam proses bidding.  Inggris yang merasa dirugikan juga selama ini selalu lantang menyuarakan kejanggalan itu.

 

 Kecurigaan semakin menguat setelah salah seorang penyidik,  Michael Garcia, mempertanyakan pengumuman FIFA terkait dugaan tersebut pada Kamis lalu. Situasi ini kian membuat FIFA terpuruk setelah sebelumnya juga sempat diterpa isu korupsi.
Stadion Megah Eks Piala Dunia 2014 Kini Jadi Parkiran Bus

 
8 Insiden Meludah Paling Terkenal dalam Sepakbola (2)

Bernstein sendiri  memimpin FA selama tiga tahun sejak Januari 2011. Dia juga sempat menduduki jabatan di bagian satuan tugas anti diskriminasi FIFA. Namun belakangan dia memutuskan untuk mengundurkan diri dan menyerang induk sepakbola dunia itu.
Klub-klub Eropa Siap 'Perang' Lawan FIFA Terkait PD 2022

Trofi Piala Dunia

Eropa Minta Tambah Jatah Tempat di Piala Dunia

Presiden FIFA menganggap itu permintaan yang wajar. Apa alasannya?

img_title
VIVA.co.id
24 Maret 2015