Persib Bandung Ogah Anggap Enteng Barito Putera

Pemain muda Persib, Ferdiansyah
Sumber :
  • VIVA/Dede Idrus

BandungPersib Bandung bersiap menghadapi Barito Putera dalam laga pekan ke-25 Liga 1 2023/2024. Duel kedua tim dilangsungkan di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat 23 Februari 2024.

Hasil Lengkap Liga 1: Klub Milik Raffi Ahmad Resmi Degradasi, MU Lolos Championship Series

Pemain muda Persib, Ferdiansyah menilai laga melawan Barito tidak akan mudah untuk dilalui. Menurutnya, Laskar Antasari merupakan tim kuat dan bisa memberikan ancaman bagi Skuad Persib.

"Tentunya Barito juga tim  bagus ya, tidak bisa kita anggap enteng. Semua juga harus bekerja keras siapa yang layak menang," kata Ferdiansyah.

Thomas Doll Khawatir Cuaca Panas Jakarta Pengaruhi Persija Vs PSIS

Saat ini, Persib menghuni peringkat ketiga klasemen sementara Liga 1 dengan koleksi 41 poin dari 24 laga. Sedangkan, Barito di urutan ketujuh dengan 33 poin.

Latihan Persib Bandung

Photo :
  • VIVA/Dede Idrus
PSIS Semarang Enggak Mau Gegabah Hadapi Persija

Winger berusia 20 tahun ini memang jarang mendapat menit bermain di Liga 1. Sejauh ini, Ferdiansyah baru mencatatkan dua penampilan dari 24 laga yang dilakoni Persib musim ini.

Meski begitu, Ferdiansyah tetap serius memberikan kemampuan maksimalnya dalam sesi latihan. Dia ingin menunjukan kepada pelatih bahwa dirinya siap untuk diturunkan.

"Ferdi sih hanya menunjukkan kerja keras di lapangan. Menunjukkan kepelatihan bahwa ferdi ingin bermain dan ingin dapat menit bermain. Jadi tentunya kerja keras di lapangan," ungkapnya.

Persaingan masuk tim inti memang sangat ketat. Ferdiansyah harus bersaing dengan pemain lain berlabel bintang, seperti Febri Hariyadi, Ciro Alves, Beckham Putra Nugraha dan Ryan Kurnia.

"Tentunya sulit buat Ferdi menembus untuk mendapat menit bermain. Ya tapi balik lagi kepada diri sendiri untuk lebih baik lagi ke pelatih," terangnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya