Arsenal Mulai Keringat Dingin, MU Jadi Ancaman Perburuan Gelar Premier League

Selebrasi pemain Arsenal usai bobol gawang Manchester United
Sumber :
  • AP Photo/Ian Walton

VIVA Bola – Arsenal hingga saat ini masih bertengger di puncak klasemen Premier League. Skuad asuhan Mikel Arteta mengantongi 54 poin.

Mengerikan, MU Juara Piala FA Usai Hajar Manchester City

Pesaingnya ada Manchester City yang membuntuti di posisi kedua dengan 52 poin. Arteta menyebut saingan Arsenal bukan hanya The Citizens.

Ia mulai melihat potensi dari Manchester United yang sedang tampil memukau. Setan Merah kini berada di urutan ketiga dengan 49 poin.

Selangkah Lagi Pep Guardiola Ukir Rekor yang Tak Mampu Dicapai Alex Ferguson

Manajer Arsenal, Mikel Arteta

Photo :
  • Metro

Meski tidak menyebut nama, Arteta akui persaingan memperebutkan gelar juara  kali ini tidak hanya dengan MancCity. Menurutnya ada sejumlah tim lain yang berada di bawah kedua klub itu berpotensi menyalip mereka pada akhir musim ini, tentu itu adalah MU.

Catatan Cedera Manchester United Membaik Jelang Final Piala FA

“Saya pikir ada lebih banyak tim yang terlibat, dan setiap hari akan ada perburuan. Perburuan ini membuat kami meyakinkan para pemain untuk berlatih dan bermain lebih baik, karena kami harus tampil bagus untuk mengalahkan mereka,”ujar Arteta dikutip dari Sky Sports, Sabtu 25 Februari 2023.

Berbicara tentang MU, skuad asuhan Erik ten Hag sukses meraih tujuh kemenangan, dua imbang, dan satu kekalahan. Selisih poin dengan Setan Merah pun kini hanya terpaut lima angka. 

Sedangkan selisih dengan peringkat keempat Tottenham Hotspur berbeda 12 poin. Sementara dengan Newcastle United yang berada di posisi kelima berjarak 13 angka. Performa kedua tim yang disebut terakhir belakangan sedang labil.
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya