Poco F6 Series Pakai Chipset Snapdragon Gahar, Harga Mulai Rp 6 Jutaan

Poco F6 Series Meluncur secara Global
Sumber :
  • Poco Global

VIVA – Pemburu smartphone dengan chipset kencang dan harga terjangkau nampaknya mendapatkan angin segar, Poco F6 series sudah meluncur secara global.

Indonesia Ditantang 5 Negara

Poco F6 dan Poco F6 pro akan menggebrak pasar smartphone di kelas menengah (mid range) dengan prosesor Snapdragon flagship atau kelas atas yakni SD 8 series.

Poco F6

Photo :
  • Poco Global
Intip Poco Pad, Tablet dengan Baterai 10.000mAh

Penggunaan Snapdragon 8 ini menjadikan pengalaman bermain game yang rata kanan dan nyaman.

Chipset

Xiaomi Redmi Pad Pro Dirilis Global, Intip Spesifikasi dan Harganya

Poco F6 ditenagai chipset Snapdragon 8s Gen 3 fabrikasi 4nm, peningkatan performa dari Poco F6 tentu saja lebih unggul ketimbang pendahulunya Poco F6 dengan Snapdragon 7+ Gen 2.

Chipset octa core ini memiliki satu inti Cortex-X4 sebagai inti yang lebih powerfull dengan maksimum clock speed 3Ghz, dua inti Cortex-A720 clock speed 2,8 Ghz dan dua inti Cortex-A520 clock speed 2Ghz.

Chipset yang sudah powerful itu dipadukan dengan RAM dan ruang penyimpanan yang mumpuni. RAM 8 GB atau 12 GB sudah mengusung teknologi LPDDR5X dan memori 256 GB atau 512 GB UFS 4.0.

Untuk Pemrosesan grafik, ditanam GPU dari Adreno 735. Sedangkan pada Poco F6 Pro sebagai seri yang lebih tinggi. tentu chipset yang digunakan lebih kencang.

Ditenagai prosesor Snapdragon 8 Gen 2 dengan fabrikasi 4nm, chipset ini memiliki delapan inti (octa core) yang mencakup satu inti Cortex-X3 clock speed 3,2 GHz, kemudian dua inti Cortex-A715 clock speed 2,8 GHz, dua inti Cortex-A710 clock speed 2,8 GHz, dan dua inti Cortex-A150 clock speed 2 GHz. Pemrosesan grafik memakai GPU Adreno 740.

prosesor Snapdragon 8 Gen 2 pada Poco F6 Pro

Photo :
  • Poco Global

Poco F6 Pro hadir dengan pilihan RAM 12 GB dan RAM 16 GB, sementara pilihan internalnya yakni 256 GB dan 512 GB (RAM 12 GB) dan 1 TB khusus RAM 16 GB.

Layar

Beralih pada sektor layar, untuk Poco F6 mengusung teknologi OLED berukuran 6,67 inci dengan resolusi 1220 x 2712 piksel (1,5K) yang sudah mendukung refresh rate 120Hz yang sudah support HDR10+. Layar Poco F6 sudah diperkuat dengan proteksi Corning Gorilla Glass Victus.

Sedangkan Poco F6 Pro juga menyematkan teknologi OLED berbentang 6,67 inci mendukung refresh rate 120Hz dan support HDR10+, namun resolusinya lebih besar di 1440 x 3200 piksel (2K). Kedua smartphone terbaru besutan Poco ini sama-sama mengusung kamera depan model punch hole.

Kamera

Poco F6 memiliki setup 2 kamera dan satu flash model zig-zag, kamera utama sebesar 50 MP yang mendukung optical image stabilization (OIS) ditemani dengan kamera ultra wide 8 MP. Perekaman mendukung resolusi hingga 4K 60FPS dilengkapi fitur gyro-EIS. Kamera depannya 20 MP.

Sedangkan Poco F6 pro membawa setup 3 kamera dan 1 flash yang disusun rapi, kamera utama 50 MP mendukung OIS, ditemani kamera ultrawide 8 MP dan kamera macro 2 MP. Poco F6 pro mampu merekam video dengan resolusi hingga 8K 24 FPS support gyro-EIS, kamera depan 16 MP.

Sistem Operasi dan Fitur Lainnya

Dalam debut perdananya pada 23 Mei lalu, keduanya menjalankan sistem operasi (OS) Android 14 dengan tampilan antar muka (UI) terbaru Hyper OS.

Poco F6 dan F6 Pro mendukung konektivitas jaringan 5G, NFC, fingerprint under display, speaker yang sudah stereo dan baterai 5.000 mAh.

Bedanya Poco F6 dengan fast charging 90 Watt, sedangkan Poco F6 pro didukung dengan daya pengecasan yang lebih besar hingga 120 Watt.

Harga dan Varian

Untuk saat ini Poco F6 Series belum dijual resmi di Indonesia dan belum ada keterangan resmi dari pihak Poco Indonesia. Namun berdasarkan pantauan VIVA Tekno di situs TKDN Kemenperin, Poco dengan kode Poco 24069PC21 sudah terdaftar, kode tersebut merujuk pada Poco F6.

Poco F6 tersedia dalam warna Black, Green, dan Titanium. Sedangkan versi Pro mengusung warna Black dan White. Berikut ini rincian harga Poco F6 dan F6 Pro di pasar global:

Poco F6 8/256 GB - USD 380 atau sekitar Rp6,1 jutaan
Poco F6 12/512 GB - USD 430 atau sekitar Rp6,9 jutaan
Poco F6 Pro 12/256 GB - USD 499 atau sekitar Rp8 jutaan
Poco F6 Pro 12/512 GB - USD 549 atau sekitar Rp8,8 jutaan
Poco F6 Pro 16 GB/1 TB - USD 629 sekitar Rp10,1 jutaan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya