Setop Bikin Datsun, Apa Aktivitas Pabrik Nissan?

New Datsun GO
Sumber :
  • VIVA/Jeffry Yanto

VIVA – Kebangkitan merek Datsun di Indonesia, ternyata tidak bertahan lama. Produsen mobil asal Jepang yang berada di bawah naungan Nissan itu, memutuskan untuk mengakhiri bisnis mereka di Tanah Air.

Hal itu diungkapkan oleh Direktur Industri Maritim, Alat Transportasi, dan Alat Pertahanan Kementerian Perindustrian, Putu Juli Ardika. Ia mengatakan, pihak Datsun Indonesia telah menghubunginya lewat telepon.

“Dia menyampaikan, penjualannya sangat sedikit. Di bawah skala ekonomi untuk bergerak,” tuturnya kepada VIVA.co.id, Senin malam 25 November 2019.

Dengan kondisi seperti itu, Datsun merasa harus melakukan sesuatu. Jalan yang dipilih, adalah menghentikan semua produksi kendaraan mereka.

“Mereka bilang, akan mengubah strategi. Datsun akan setop memproduksi tipe GO dan GO+ mulai awal 2020,” ungkapnya.

Saat ini, semua produk Datsun di Indonesia dibuat di pabrik PT Nissan Motor Indonesia. Sementara, model Nissan yang ditawarkan ke pasar dalam negeri didatangkan dari luar negeri.

Kecuali All New Livina, mobil kembaran Mitsubishi Xpander yang dirakit di pabrik PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Indonesia atau MMKI.

Dengan hengkangnya Datsun, nantinya apa kegiatan di pabrik Nissan Indonesia?

Nissan Gelar Promo Servis Mobil hingga 40 Persen

“Nissan tetap ada. Mereka akan masuk ke industri komponen, membuat mesin untuk Livina, bekerja sama dengan Mitsubishi,” ujarnya.

Selain itu, kata Putu, NMI sedang menjajaki kemungkinan memasarkan mobil listrik di Tanah Air. Saat ini, mereka sedang melakukan riset dan uji coba pasar.

Nissan Patrol 2025 Diklaim Lebih Baik dari Toyota Land Cruiser

“Nissan kan punya Leaf dan e-Power tuh,” kata Putu.

VIVA Otomotif: Mobil listrik Tesla Model S di IIMS 2023

Daftar 5 Mobil Listrik Bekas yang Harga Jualnya Tinggi

Pasar mobil listrik berkembang pesat, dan begitu pula pasar untuk mobil listrik bekas. Seiring semakin banyak orang yang beralih ke mobil listrik, penting untuk memahami

img_title
VIVA.co.id
28 April 2024