Anak Larissa Chou Alami Speech Delay, Sahabat Sebut karena Alvin Faiz

Larissa Chou dan anaknya
Sumber :
  • IG @larissachou

VIVA – Putra Larissa Chou dan Alvin Faiz, Muhammad Yusuf alami keterlambatan bicara atau speech delay. Hal ini diungkapkan oleh sang ibunda, Larissa Chou saat ditemui awak media beberapa waktu lalu.

5 Artis Indonesia Keturunan Tionghoa yang Memutuskan Menjadi Mualaf

"Kan Yusuf punya kekurangan yah, ada speech delay. Jadi sekarang lagi terapi biar bicaranya lancar. Tiga tahun baru lumayan kelihatan, jadi sebenarnya bisa ngomong cuman untuk komunikasi tidak terlalu lancar," kata Larissa seperti dikutip dari tayangan YouTube Intens.

Lantas apa yang membuat Yusuf mengalami keterlambatan bicara di saat-saat anak seusianya, yang kini menginjak usia empat tahun sudah mulai lancar berbicara? Terkait hal itu, sahabat Larissa Chou, Hanny Kristianto angkat bicara.

Sama-sama Tak Disentuh Suami, Ini Beda Masalah Ria Ricis dan Larissa Chou

Ketua Mualaf Center Indonesia ini menyebut, keterlambatan Yusuf berbicara lantaran adanya pengaruh pemberian telepon genggam ketika Yusuf masih kecil.

"Karena dulunya sering dikasih main handphone, kebanyakan nonton pengaruhnya handphone itu jelek sekali.  Akhirnya juga tidak dilatih untuk bicara," kata Hanny Kristanto.

Ngatain Teuku Ryan 'Mulut Banci', Larissa Chou Langsung Dikritik Netizen

Hanny menambahkan, saat ini Larissa tidak memberikan Yusuf gawai setiap saat. Mantan istri dari Alvin Faiz itu hanya memberikan telepon genggam kepada Yusuf sesekali.

"Sekarang tidak dikasih main HP sekali-sekali boleh itupun kita offline kan dan itu kita latihan bicara kayak tomcat," kata Hanny.

Hanny pun terang-terangan menyindir Alvin Faiz yang seolah dulu tak becus mendidik putranya. Hanny menyebut Alvin terlalu terlena main game sampai lupa dengan tugasnya mendidik anak.

"Ya itulah sebabnya Larissa tidak mau punya suami gamers. Karena main game terus tidak baik buat anak," ucap Hanny.

Namun saat ini, Hanny pun mengungkapkan kondisi Yusuf sudah menunjukkan perkembangan yang baik setelah melakukan terapi bicara.

"Alhamdulillah Yusuf udah lancar bicara mulai bisa kepancing, udah seneng ngomong hal baru ini apa itu apa walau telat tapi dia sudah ingin taunya muncul," kata Hanny.

Di sisi lain, Larissa Chou juga menjelaskan kondisi Yusuf sudah membaik.

"Perkembangan Yusuf Alhamdulillah baik-baik banget, makin sehat, makin pinter, alhamdulillah, kan Yusuf punya kekurangan yah ada speech delay. Jadi sekarang lagi terapi biar bicaranya lancar," kata Larissa.

Larissa juga menyinggung tentang ketidak ikut sertaan Alvin Faiz dalam setiap terapi yang dijalani Yusuf.

"Sekarang bapaknya menerima laporan terkait kabar kan memang beda kota juga jadi aku lebih fokus yang ngurus Yusuf," kata Larissa.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya