Bawakan Lagu Super Junior, SM*SH Tidak Takut Dihujat

Boyband SM*SH.
Sumber :
  • VIVA/Maria Margaretha Delviera

VIVA – Penampilan grup musik SM*SH di atas panggung ulang tahun ke-17 Trans Media pada Minggu, 16 Desember 2018 berhasil mencuri perhatian.

Ambisius Banget, Siwon Super Junior Curhat Tugasnya Jadi Duta UNICEF dan Duta Promosi Korea

Selain membawakan single terbaru, Fenomena dan I Heart You, SM*SH juga menampilkan lagu Sorry Sorry milik boyband asal Korea Selatan, Super Junior (SuJu). Bisma, Rafael, Rangga, Reza, Ilham, dan Dicky mengaku senang mendapatkan kesempatan dipercaya membawakan lagu Siwon dan kawan-kawan.

“Untungnya SuJu ada di masa kami, awal-awal kita ada. Jadi kami enggak ada kesulitan. Mungkin K-popers sekarang kenalnya EXO, Blackpink. Kita kan zamannya SuJu, BIGBANG, 2NE1 masih kenal lah,” ujar Bisma usai tampil di Lapangan Sunburst BSD, Tangerang, Banten.

Gelar Konser di Bandung, Rossa Sukses Datengin Ryeowook Super Junior

Mengingat banyaknya K-popers (penggemar musik pop Korea) yang menyaksikan penampilan mereka menyanyikan lagu SuJu, SM*SH mengaku tidak takut di-bully dan justru merasa senang karena sudah menampilkan yang terbaik.

“Kalau kita di-bully malah makin naik ya (pamornya). Itu hak mereka mau bully atau apa, yang penting kita sudah tampilkan yang terbaik,” ujar Rafael. (art)

Ajak Ryeowook Super Junior Tampil di Konsernya, Rossa Jelaskan Soal Bayaran
Super Junior L.S.S

Konser Super Junior-L.S.S di Jakarta Resmi Dibatalkan, Begini Cara Refundnya

Rencana konser Super Junior-L.S.S "The Show: Th3ee Guys" di Jakarta yang seharusnya diadakan di Kasablanka Hall, Jakarta, pada 9 Maret 2024 resmi dibatalkan.

img_title
VIVA.co.id
9 Februari 2024