Logo WARTAEKONOMI

Wanita Lebih Cepat Jadi Miliarder Ketimbang Pria?

Wanita Lebih Cepat Jadi Miliarder Ketimbang Pria. (FOTO: Shuterstock)
Wanita Lebih Cepat Jadi Miliarder Ketimbang Pria. (FOTO: Shuterstock)
Sumber :
  • wartaekonomi

Saat ini, orang yang berhasil menyabet gelar miliarder, baik itu miliarder kelas dalam negeri atau bahkan kelas dunia, telah banyak dan semakin bertambah setiap tahunnya. Bahkan, saat ini miliarder di seluruh penjuru dunia pun sudah tak pandang gender. Pria atau wanita, semuanya bisa meraih predikat tersebut.

Namun, menurut studi yang dilakukan dua tahun silam, tepatnya tahun awal tahun 2017, wanita lebih cepat menjadi miliarder ketimbang pria. Mengapa demikian?

Studi tersebut melaporkan bahwa jumlah miliarder wanita tumbuh lebih cepat dibandingkan dengan jumlah miliarder pria pada 2017. Di tahun tersebut tercatat kenaikan 18 persen pada jumlah miliarder wanita dibandingkan dengan pria yang hanya 14,5 persen di tahun yang sama. 

Dengan demikian, maka wanita telah mewakili 11,7 persen populasi miliarder di dunia. Studi ini dilakukan oleh firma kekayaan intelijen yaitu Wealth-X.

Jumlah tersebut terus bertambah setiap tahunnya. Berdasarkan data yang ada, miliarder kini berjumlah 2.604 orang yang tersebar di seluruh penjuru dunia. Sejak tahun 2015, jumlah ini menunjukkan kenaikan sebesar 15 persen kurang lebih.