Presiden Brasil Puji Lionel Messi, Sindir Neymar?

Presiden Brasil Luiz Inacio Lula da Silva
Sumber :
  • AP Photo/Eraldo Peres

Brasil – Keberhasilan Lionel Messi meraih gelar Ballon d'Or 2023 menuai banyak pujian. Salah satu yang memberikannya adalah Presiden Brasil, Luiz Inacio Lula da Silva.

Kisah Mantan Bintang AC Milan yang Tergila-Gila dengan Wanita Tercantik Asia

Lula memberi apresiasi kepada Lionel Messi karena berhasil memenangkan Ballon d'Or ketika usianya sudah tak lagi muda. Menurut dia, ini tak lepas dari keberhasilannya menjadi juara Piala Dunia 2022 bersama Timnas Argentina.

Sosok Messi menurut Lula layak dijadikan contoh bagi anak-anak muda. Karena apa yang telah ditunjukkan benar-benar menginspirasi mereka yang ingin jadi pesepakbola.

Profil Abel Arganaraz: Bomber Baru PSBS Biak yang Ngaku Pernah Latihan Bareng Lionel Messi

Lionel Messi sabet Ballon d Or 2023

Photo :
  • AP Photo/Michel Euler

"Seorang pria berusia 36 tahun. Dia adalah juara dunia dan tahun ini memenangkan Ballon d'Or. Dia harus menjadi inspirasi bagi anak-anak yang tampil di TV dan kemudian menghilang," kata Lula, dikutip dari Sport Bible.

Ngeri, Klub Promosi Liga 1 PSBS Biak Rekrut Mantan Striker Timnas Argentina U-17

Lula kemudian mempertanyakan Timnas Brasil yang sudah lama tidak melahirkan talenta berbakat layaknya Messi. Padahal dulu mereka memiliki banyak nama besar.

"Berapa tahujn sejak Brasil memiliki idola sejati layaknya dia?" tanya Lula.

Pemain Timnas Brasil Neymar rayakan gol

Photo :
  • AP Photo/Bruna Prado

Ucapan Lula ini kemudian menjadi pembahasan hangat di media sosial. karena dia dianggap memberi kritik terselubung kepada Neymar yang kini jadi andalan di Timnas Brasil.

Saat ini Neymar adalah bintang menonjol dalam skuad Tim Samba. Di usia 31 tahun, dia menjadi pencetak gol terbanyak sepanjang masa, melewati rekor Pele.

Total sudah 79 gol yang disumbangkan oleh Neymar. Dia juga menjadi talenta berbakat Brasil yang selalu menjadi buah bibir pecinta sepakbola dunia.

Tapi Lula seolah tak menganggap Neymar sebesar anggapan orang-orang. Dari sini kemudian banyak persepsi jika sang Presiden tak senang dengan performa Tim Samba belakangan ini.

Julian Alvarez

Chelsea Goda Man City untuk Lepas Pemenang Piala Dunia 2022

Chelsea masih terus berupaya untuk membuat tim semakin kuat. Mereka coba untuk merayu Manchester City agar mau melepas pemainnya, yaitu Julian Alvarez.

img_title
VIVA.co.id
7 Juni 2024