3 Fakta Menarik Jelang MU Vs Sheffield United

Wayne Rooney berlatih disaksikan pelatih MU, Louis van Gaal.
Sumber :
  • Action Images via Reuters / Lee Smith

VIVA.co.id - Manchester United akan menjamu Sheffield United di babak ketiga Piala FA di Old Trafford, Minggu dinihari 10 Januari 2016. MU diprediksi bakal tidak kesulitan menundukkan perlawanan Sheffield.

Sheffield yang merupakan calon lawan MU, merupakan tim yang berlaga di League One (kompetisi liga kasta ketiga di Inggris). Meski berasal dari liga kasta ketiga, Sheffield disinyalir tetap berpotensi membuat kejutan.

Berikut ini sejumlah fakta menarik jelang MU melawan Sheffield United, seperti dilansir Skysports, Sabtu, 9 Januari 2016:

Sheffield United pernah bersua MU di Piala FA tiga musim beruntun. Itu terjadi di tahun 1993 hingga 1995. Sheffield menang di pertemuan pertama, namun kalah di dua pertemuan berikutnya di babak ketiga.

MU hanya kalah sekali dari 36 laga Piala FA melawan tim yang memiliki rangking di bawah mereka. MU terakhir kalah melawan tim medioker terjadi pada Januari 2010 kala mereka ditekuk Leeds United di babak ketiga.

Sheffield punya rekor bagus setiap melawan tim dengan level di atasnya. Tim berjuluk The Blades tersebut mengantongi lima kemenangan dari enam laga terakhir. Satu sisanya berakhir dengan kekalahan.

5 Pertemuan Terakhir MU Vs Tottenham, Hujan Gol dan Pembantaian

(mus)

Kapten Manchester United, Harry Maguire

Harry Maguire Belum Pantas Jadi Kapten Manchester United

Bek Manchester United, Harry Maguire, dianggap belum pantas menjadi kapten di klub berjuluk Setan Merah itu.

img_title
VIVA.co.id
14 Maret 2022