Toyota GranAce Kembaran Majesty Masuk ke Indonesia, Segini Harganya

Toyota Granace masuk ke Indonesia melalui Importir Umum
Sumber :
  • Toyota

Jakarta- Toyota Thailand baru meluncurkan Majesty facelift 2024 sebagai kembaran dari GranAce, MPV premium ini memiliki dimensi yang lebih besar ketimbang Alphard.

Hasil Final Australian Open 2024: Dijungkalkan Aya Ohori, Ester Nurumi Gagal Sumbang Gelar Juara

Secara global, Toyota GranAce sudah diperkenalkan sejak 2019 dengan nama yang berbeda-beda tiap negara.

Seperti Toyota Granvia yang dijual untuk pasar Australia, Taiwan dan UAE, kemudian Toyota Majesty untuk nama di pasar Thailand, dan Toyota HiAce Super Grandia di Filipina. Sedangkan Toyota GranAce adalah untuk nama di pasar Jepang.

Azizah Salsha Ungkap Penyesalan Baru Bertemu Pratama Arhan Tahun Lalu

Sayangnya Toyota Astra Motor (TAM) selaku Agen Pemegang Merek Toyota di Indonesia tidak memasukkan MPV premium berbasis HiAce yang mewah ini. Sebab MPV mewah yang dijual TAM adalah Toyota Alphard dan Vellfire.

Namun jika kalian menginginkan MPV premium tapi Alphard dan Vellfire ukurannya kurang besar, Toyota GranAce CBU Jepang ini bisa jadi pilihannya.

Terpopuler: Daftar Toyota Rp200 Jutaan, Mobil Terlaris di Indonesia 5 Bulan

Toyota Granace

Photo :
  • Instagram @vingarage.id

Dari penelusuran VIVA Otomotif, Toyota GranAce CBU Jepang masuk ke Indonesia melalui jalur Importir Umum (IU) dan dijual oleh showroom-showroom mobil premium.

Toyota GranAce CBU Jepang ini hadir dengan 2 varian, yaitu tipe premium dan tipe G, namun yang dibawa masuk ke importir umum kebanyakan tipe premium.

Pada bagian depan, gril radiator besar yang dihiasi dengan aksen logam mengalir mulus ke lampu depan. Tampang depannya memproyeksikan arah vertikal dan horizontal, mewujudkan wajah yang agresif dan berani tanpa melepaskan aura mewah.

Pada bagian belakang, terdapat lampu LED besar berbentuk L. Sedangkan bagian samping, disematkan pelek besar berukuran 17 inci two tone polish.

Karena termasuk mobil di kelas premium, tentu saja urusan perlampuan mulai dari lampu utama, lampu jauh, fog lamp, DRL, semuanya sudah menyematkan teknologi LED.

Pada bagian interior, untuk tipe premium sebagai model paling mewahnya, konfigurasi joknya adalah dengan 3 baris bangku 6-seater.

Kursi Toyota GranAce

Photo :
  • Instagram @tanorogarage.999

Tak lupa untuk menjamin kenyamanan penumpang, kursi yang besar dan Ottoman Power Seat tersedia di bangku baris kedua.

Soal urusan dapur pacunya, MPV bongsor mewah ini dipersenjatai oleh mesin diesel 2.800 cc berkode 1GD-FTV 2.800 cc dengan teknologi turbo variabel dan intercooler yang dipadukan transmisi otomatis 6-percepatan.

GranAce juga sudah disematkan fitur keselamatan yang canggih dan pintar yakni Advanced Driver Assistance System (ADAS).

Toyota Safety Sense (TSS) pada GranAce meliputi Pre-Collision System, Lane Departure Alert, Dynamic Radar Cruise Control dan Automatic High Beams. Begitupun dengan fitur keselamatan airbag hingga bagian samping, ABS, EBD, Vehicle Stability Control, Traction Control, Hill Start Assist dan sebagainya.

Bicara soal harganya, harga Toyota GranAce Premium CBU Jepang yang dijual di showroom-showroom di Indonesia berkisar Rp2 miliar sampai Rp2,3 miliar.

Padahal jika dibandingkan dengan kembarannya di Thailand yakni Toyota Majesty, varian tertingginya dijual 2.329.000 baht atau se Rp1,02 miliar untuk tipe Grande.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya