Main Film Gampang Cuan, Anya Geraldine Akhirnya Tahu Rasanya Jadi Anak Tengah

Cast film Gampang Cuan, Anya Geraldine dan Vino G Bastian
Sumber :
  • Instagram

VIVA Showbiz – Anya Geraldine didapuk menjadi salah satu pemain dalam film terbaru karya sutradara Rahabi Mandra berjudul Gampang Cuan. Berperan sebagai Bilqis, ia merupakan anak kedua dari tiga bersaudara. Bilqis memiliki seorang kakak bernama Sultan (Vino G. Bastian) dan Aji (Alzi Markers).

Ternyata Ini Perbedaan Panggilan Bilqis ke Muhammad Fardhana dan Mantan Pacar Ayu Ting Ting

Menjadi anak perempuan satu-satunya tidak membuat Bilqis manja, ia justru anak yang cukup tangguh untuk menjalani kerasnya hidup di perantauan.

Menurut Anya Geraldine, karakter Bilqis memberikannya pengalaman baru karena akhirnya ia bisa merasakan jadi anak tengah. Yuk lanjut scroll artikel selengkapnya berikut ini.

Babe Cabita Meninggal Dunia, Vino G Bastian Kehilangan Teman Motoran Bareng
Hadiri Pemakaman, Vino G Bastian Tersentuh Liat Anak Babe Cabita

Pasalnya, Anya Geraldine sendiri adalah anak pertama sehingga ia mendambakan rasanya punya seorang kakak.

"Ada yang menarik buat aku dalam Bilqis. Aku aslinya anak pertama, aku ngga tahu rasanya jadi anak tengah. Dengan aku menjadi Bilqis, aku jadi ngerti susahnya menjadi anak tengah," kata Anya Geraldine, dalam konferensi pers film Gampang Cuan, di XXI Epicentrum, Jakarta, Rabu 8 November 2023.

Anya Geraldine akhirnya merasakan bagaimana menjadi anak perempuan satu-satunya di keluarga itu yang tidak mendapatkan perhatian dari orang tuanya sebanyak sang kakak dan adik.

Di satu sisi, Bilqis adalah anak perempuan yang cukup tangguh sehingga ia harus bisa memberikan yang terbaik untuk keluarganya.

"Jadi Bilqis, aku ngerti susahnya jadi anak tengah. Ngga begitu dibebasin, tapi ngga begitu disayang kayak kakak dan adiknya. Bilqis pengen memberikan pembuktian dia pengen memberikan yang terbaik buat ibunya," kata Anya Geraldine.

"Gampang Cuan" adalah sebuah film drama komedi karya penulis dan sutradara Rahabi Mandra tinggal menghitung hari tayang di bioskop yaitu pada 16 November 2023.

Hari ini, film produksi Temata Studios, Adhya Pictures, dan Legacy Pictures ini mengambil sudut pandang perantau yang secara demografis asalnya tidak jauh dari ibu kota, film ini menyoroti betapa besarnya ekspektasi masyarakat daerah terhadap kemudahan hidup di Jakarta, padahal nyatanya banyak rintangannya.

Menurut sutradara Rahabi Mandra, ada tiga alasan mengapa film ini sangat layak ditonton.

"Pertama, ide ceritanya dekat dengan semua orang, yaitu jungkir balik cari cuan secepatnya untuk kedaruratan keluarga. Kedua, film ini menghibur, seru, dan di saat yang sama memberikan insight keuangan yang mencerahkan. Ketiga, formula ensemble cast yang unik dan out of the box,” ungkap Rahabi Mandra.

“Anya Geraldine yang menunjukkan kemampuan olah perannya di luar persona yang biasa dimainkan. Vino G. Bastian, aktor jenius yang kali ini menampilkan kualitas komedi yang luar biasa, dan Meriam Bellina yang biasa dikenal antagonis, kali ini akan membuat penonton terkejut dengan sisi dramatisnya," jelasnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya