Trailer Terbaru 13 Bom di Jakarta Suguhkan Aksi, Intrik, dan Realisme

Film 13 Bom di Jakarta
Sumber :
  • Visinema Pictures

JAKARTA – Menjelang perilisan film 13 Bom di Jakarta pada 28 Desember 2023, trailer resmi kedua telah diluncurkan, semakin memperkuat posisinya sebagai film aksi Indonesia paling dinanti tahun ini. Trailer tersebut dirilis melalui akun Instagram resmi film @13bomdijakartafilm dan kanal YouTube Visinema Pictures pada Kamis, 14 Desember 2023.

Film 13 Bom Raih Penghargaan Internasional, Sutradara Angga Sasongko Bangga

Trailer terbaru ini membawa penonton ke dalam dunia Indonesian Contra Terrorism Agency (ICTA), sebuah agen rahasia antiterorisme yang dihebohkan dengan ancaman bom dari kelompok teroris. Scroll lebih lanjut ya.

Diperankan oleh Rukman Rosadi, Ganindra Bimo, dan Putri Ayudya, ketegangan antara anggota ICTA meningkat ketika mereka berupaya menangkap kelompok teroris yang dipimpin oleh Arok (Rio Dewanto). Namun, misi mereka terhambat oleh kecurigaan adanya penyusup dan resistensi sengit dari teroris.

HBO Rilis Trailer Terbaru Serial Spionase The Sympathizer, Robert Downey Jr Jadi Sosok Antagonis

Film yang diproduksi oleh Visinema ini, mengusung genre espionage-action yang baru dan segar, penuh dengan adegan kejar-kejaran mobil, baku tembak, dan ledakan yang memacu adrenalin. Menariknya, set markas ICTA dibangun dari awal dengan tampilan yang sangat realistis, menciptakan atmosfer yang mendukung para aktor dalam peran mereka.

HBO Max Rilis Trailer The Penguin, Serial Spin-Off Musuh The Batman Dibintangi Colin Farrell

Putri Ayudya, pemeran Karin, mengungkapkan kekagumannya terhadap set markas ICTA, yang dia sebut sebagai faktor penting dalam membangun dunia film tersebut.

“Set yang real itu jadi ngebantu kita banget untuk betul-betul konsen dengan tugas kita sebagai aktor. Kita merasa dunianya betul-betul sudah jadi, dipersiapkan, dan dibikin custom made sesuai dengan kebutuhan karakternya masing-masing,” ujarnya.

Film 13 Bom di Jakarta

Photo :
  • Visinema Pictures

Sementara itu, Ganindra Bimo berbagi pengalaman uniknya dalam memerankan Emil Riyadi, Direktur Kontra Terorisme, dengan adegan praktikal yang mengandalkan efek nyata.

“Adegan-adegan yang pakai practical effect seperti perang, pegang senjata, ledakan dan segala macam itu benar-benar jadi a whole new experience buat gue secara pribadi,” kata Ganindra Bimo.

Sutradara film, Angga Dwimas Sasongko, juga menekankan pentingnya realisme dalam adegan aksi, yang merupakan salah satu alasan utama pembuatan film ini. "13 Bom di Jakarta" menggambarkan situasi kota Jakarta yang mendadak gelap akibat serangan teroris, mengajak penonton untuk menyaksikan film aksi terbesar Indonesia di bioskop mulai 28 Desember 2023.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya