Beranda Login
img_title

Roger Danuarta

seniman
20 Mei 1982
s/d
Sekarang
img_title img_title
Berkat dukungan total ayahnya, Roger Danuarta berhasil menjadi aktor tersohor. Warna-warni kehidupannya meramaikan jagat hiburan Tanah Air.

Nama Roger Danuarta, aktor tampan yang terkenal dengan rambut gondrongnya ini melambung di medio 2000-an. Namanya semakin dikenal setelah membintangi sinetron Siapa Takut Jatuh Cinta bersama Leony, Indra L. Bruggman, Steve Emmanuel, dan Jonathan Frizzy.

Pria kelahiran Jakarta, 20 Mei 1982 ini merupakan putra dari pasangan penata rambut ternama, Johnny Danuarta dan Eeng Wiratmadja. Sejak remaja, Roger sangat didukung oleh sang ayah untuk terjun ke dunia hiburan.

Bahkan, ayahnya sering mendaftarkan Roger ke rumah-rumah produksi. Usaha keras itu membawa hasil manis. Roger debut dalam sinetron Cinta Berkalang Noda. Sinetron itu dibintangi oleh aktor Ari Wibowo, Maudy Koesnaedi, dan Adjie Massaid.

Namanya semakin melambung setelah membintangi sinetron Siapa Takut Jatuh Cinta. Sinetron ini nge-hits karena digadang-gadang meniru serial Taiwan yang saat itu sedang naik daun, Meteor Garden. Setelah itu, Roger kebanjiran tawaran untuk bermain di sejumlah sinetron.

Tak hanya akting, bakat menyanyi Roger juga diasah lewat tempat les benyanyi milik Chossy Pratama. Lagi-lagi sang ayah ikut andil dalam perkembangan putra kesayangannya ini.

Meski sibuk dan dikenal sebagai aktor, Roger mencoba dunia tarik suara dengan menelurkan dua album. Salah satunya bertajuk An Zhao Ni Shuo Yao (Seperti Yang Kau Ingini) yang dirilis menjelang imlek.

Sempat merilis album rohani, Roger pun ikut berkolaborasi dalam album bertajuk 10 Male Sinetron Artist: Compilation Album bersama Dimas Seto, Dwi Andhika, Vicky Nitinegoro, dan lain-lain.

Saat usianya 28 tahun, Roger pun tampil di layar lebar dalam film laga Penjaga Gunung Bromo bersama Jonathan Frizzy, Imel Putri Cahyati, dan Ahmad Affandy.

Selain itu, dirinya juga berakting dalam FTV Senandung Cinta Siti Sholihah, Kucari Namamu, dan Partial Amnesia.

Sukses di panggung hiburan tak berbanding lurus dengan perjalanan cintanya.
Roger sempat menjalin hubungan dengan beberapa selebriti cantik seperti Agnes Monica, Leony, dan Shandy Aulia.

Bahkan Roger sempat menjadi sorotan saat berpacaran dengan artis Sheila Marcia. Tak hanya mesra, hubungan mereka digadang-gadang akan mencapai jenjenag pernikahan.

Namun, kisah dua insan ini gagal setelah Sheila Marcia tertangkap sedang pesta sabu di apartemen Kawasan Jakarta Utara pada 2008. Mereka pun berpisah.

Pada tahun 2014, giliran Roger ditemukan tidak sadarkan diri di mobil dengan jarum suntik masih menancap. Berdasarkan keterangan polisi, Roger positif mengonsumsi narkotika jenis putaw dan ganja. Ia diancam 4 tahun penjara. Namun, Roger memilih proses rehabilitasi.

Proses rehabilitasi telah membuka matanya tentang makna kehidupan. Roger pun merasa terlahir kembali. Ia ingin menata masa depannya dan akan lebih memperhatikan kesehatannya di tengah kesibukannya main sinetron.

Pada 30 Oktober 2018 warganet dihebohkan dengan kabar bahwa Roger telah masuk Islam. Informasi ini berawal dari video yang tersebar di jagat maya saat Roger mengucapkan kalimat syahadat yang dibimbing oleh Ustaz Insan Mokoginta. Kisah Roger mualaf ini meramaikan pemberitaan selebriti Indonesia. (AC/DN) (Photo/Facebook/Rogerdanuarta)

KELUARGA
Orangtua: Johnny Danuarta dan Eeng Wiratmadja

KARIER
Film
Penjaga Gunung Bromo (2010)
Ada Hantu di Vietnam (2012)
Hitam & Putih (2017)

Sinetron
Cinta Berkalang Noda (2001 – 2002)
Siapa Takut Jatuh Cinta (2002)
Amanda (2009)
Janji Mu Seperti Fajar (2007)
Cewekku Jutek (2003)
Ada Apa Denganmu (2004 – 2005)
Anakku Bukan Anakku (2005 – 2006)
Sebatas Impian (2004)
Preman Kampus (2004 – 2005)
Cinta Dalam Maut (2008)
Pengorbanan Anggun (2009)
Terdampar (2010)
Yang Muda Yang Bercinta (2013)
7 Manusia Harimau (2014 – 2016)
Anak Jalanan (2016)
Anugerah Cinta (2016)
Duyung Cilik (2017)
Saur Sepuh (2017)
Anak Masjid (2017)

FTV
Macan Jalanan (2007)
Ku Ingin Bahagia (2008)
Gaulnya Anak Muda (2009)
Senandung Cinta Siti Sholihah (2011)
Kucari Namamu (2012)
Partial Amnesia (2015)
TV Movie Spesial Natal: Untuk Noel (2017)
Berita Terkait
5 Artis Indonesia Keturunan Tionghoa yang Memutuskan Menjadi Mualaf

5 Artis Indonesia Keturunan Tionghoa yang Memutuskan Menjadi Mualaf

Gosip

7 Maret 2024
6 Artis Tampan Keturunan Tionghoa Beragama Islam, Ada yang Baru Mualaf

6 Artis Tampan Keturunan Tionghoa Beragama Islam, Ada yang Baru Mualaf

Gosip

27 September 2023
5 Artis Tampan yang Memutuskan Mualaf, Kisah Spritualnya Menginspirasi

5 Artis Tampan yang Memutuskan Mualaf, Kisah Spritualnya Menginspirasi

Gosip

28 April 2023
6 Aktor Tampan Putuskan Mualaf, No 3 Dibimbing Habib Rizieq Shihab

6 Aktor Tampan Putuskan Mualaf, No 3 Dibimbing Habib Rizieq Shihab

Gosip

14 April 2023
Lika-liku Mualaf Roger Danuarta, Bikin Sandiaga Uno Terpana Lewat Lantunan Ar-Rahman

Lika-liku Mualaf Roger Danuarta, Bikin Sandiaga Uno Terpana Lewat Lantunan Ar-Rahman

Gosip

11 April 2023
Kecanduan Narkoba Hingga Mualaf, Intip Momen Bahagia Roger Danuarta Jalani Ibadah Islam

Kecanduan Narkoba Hingga Mualaf, Intip Momen Bahagia Roger Danuarta Jalani Ibadah Islam

Gosip

8 April 2023
Selektif Urusan Skincare, Cut Meyriska dan Roger Danuarta Pilih yang Kandungannya Aman

Selektif Urusan Skincare, Cut Meyriska dan Roger Danuarta Pilih yang Kandungannya Aman

Gosip

24 Maret 2023
Pengalaman Roger Danuarta Punya Babysitter Jahat, Anaknya Dikasih Makanan Basi hingga Dipukul

Pengalaman Roger Danuarta Punya Babysitter Jahat, Anaknya Dikasih Makanan Basi hingga Dipukul

Gosip

6 Februari 2023
5 Artis Indonesia Keturunan Tionghoa Beragama Islam, No 3 Baru Jadi Mualaf

5 Artis Indonesia Keturunan Tionghoa Beragama Islam, No 3 Baru Jadi Mualaf

Gosip

6 Januari 2023
Cari Tahu Bakat Anak, Cut Meyriska Bolak Balik Konsultasi ke Psikolog

Cari Tahu Bakat Anak, Cut Meyriska Bolak Balik Konsultasi ke Psikolog

Gosip

29 November 2022
Founder Mualaf Center Indonesia, yang Bimbing Roger Danuarta Masuk Islam Meninggal Dunia

Founder Mualaf Center Indonesia, yang Bimbing Roger Danuarta Masuk Islam Meninggal Dunia

Gosip

14 Oktober 2022
Ini Foto Jadul Roger Danuarta yang Disebut Mirip Lee Min Ho

Ini Foto Jadul Roger Danuarta yang Disebut Mirip Lee Min Ho

Gosip

7 September 2022
Viral Foto Lawas Roger Danuarta Disebut Mirip Lee Min Ho

Viral Foto Lawas Roger Danuarta Disebut Mirip Lee Min Ho

Gosip

7 September 2022
Cerita Soal Hijrahnya Cut Meyriska Merasa Tenang Soal Rezeki

Cerita Soal Hijrahnya Cut Meyriska Merasa Tenang Soal Rezeki

Gosip

31 Agustus 2022
Drama Penentuan Nama Anak Kedua, Roger Danuarta dan Cut Meyriska

Drama Penentuan Nama Anak Kedua, Roger Danuarta dan Cut Meyriska

Gosip

1 Mei 2022
Kondisi Terkini Cut Meyriska Usai Melahirkan Anak Kedua

Kondisi Terkini Cut Meyriska Usai Melahirkan Anak Kedua

Gosip

30 April 2022
Film Cinta Subuh, Jadi Bagian Sejarah di Hidup Rey Mbayang

Film Cinta Subuh, Jadi Bagian Sejarah di Hidup Rey Mbayang

Film

30 April 2022
Selamat, Cut Meyriska dan Roger Danuarta Dikaruniai Anak Ke-2

Selamat, Cut Meyriska dan Roger Danuarta Dikaruniai Anak Ke-2

Gosip

22 April 2022
Cut Meyriska dan Roger Danuarta Ungkap Jenis Kelamin Anak Ke-2

Cut Meyriska dan Roger Danuarta Ungkap Jenis Kelamin Anak Ke-2

Gosip

17 Maret 2022
Sambut  Isra Miraj, ANTV Tayangkan Sinema Spesial Ajari Aku Islam

Sambut Isra Miraj, ANTV Tayangkan Sinema Spesial Ajari Aku Islam

Serial

28 Februari 2022
Share :